Mantan Pacar Ungkap Awal Pertemuan dengan Azura Luna Penipu Ulung Asal Kediri, Sebut Hidup Bak Putri
Inilah pengakuan mantan pacar Azura Luna, ia membeberkan awal pertemuan dan gelagat wanita asal Kediri yang jadi penipu kelas kakap tersebut.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Azura Luna mengenalkan dirinya dengan nama Azura Luna Mangunhardjono.
Jason yang berasal dari New York itu mendapat penjelasan bahwa Azura tumbuh di London, Paris, dan Bali.
Setelah perkenalan itu, Jason dan Azura Luna bertukar nomor telepon.
Jason harus meninggalkan Hongkong dan melanjutkan perjalanan bisnis.
Selama tidak bertemu, mereka bertukar pesan.
Ia yang sudah kepincut dengan Azura Luna kembali ke Hongkong.
Di pertemuan kedua, Azura mengajak Jason ke apartemen mewahnya yang berada di Robinson Road.

Jason seketika terkagum-kagum dengan apartemen 20 lantai itu.
Dalam kesempatan itu, Azura Luna mengaku keturunan keluarga yang masuk jajaran 10 orang terkaya di Indonesia.
Wanita yang mengaku sebagai sosialita kaya itu mengatakan ibunya seorang pengacara konglomerat.
Bahkan, Azura mengatakan ibunya sempat dibayar untuk membantu Bill Clinton dalam pemilu.
Azura mengaku ayahnya sudah meninggal dan mewariskan 30 juta USD, yacht, dan tanah.
• Kini Buronan, Ini Disebut Terakhir Kalinya Azura Luna Terlihat di Publik, Tampak Dimaki Korban
Tak hanya itu, Azura menyombongkan diri dengan mengatakan ia hidup bak putri.
Uang bulanannya mencapai 150.000 USD dan berpergian hanya menggunakanjet pribadi.
Foto sepatu desainer mahal, bangunan mahal, jet pribadi, mobil mewah Rolls Royces ditunjukkan Azura Luna.