Program Penanganan Banjir Dibandingkan dengan Era Ahok, Begini Tanggapan Anies Baswedan
Anies Baswedan akhirnya angkat bicara soal program penanganan banjir yang dilakukannya dibandingkan dengan era Ahok.
Editor: Desi Kris
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Musibah banjir yang terjadi di Jakarta hingga kini masih menjadi sorotan.
Sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan rupanya enggan mengomentari perbedaan program penanganan banjir yang sempat diusung oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Anies Baswedan lebih memilih fokus pada penanganan korban banjir saat ini.
"Saat ini kami konsentrasi dulu pada penanganan korban akibat bencana banjir," ucapnya, Jumat (3/1/2020).
• Saat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Ditantang Anies Baswedan: Saya Tidak Dididik untuk Debat
"Karena warga membutuhkan dukungan bantuan dan itu yang kita konsentrasikan," tambahnya.

Anies Baswedan juga menyebutkan jika pihaknya tengah berkonsentrasi untuk penanganan korban hingga kondisi Jakarta.
Setelah proses itu selesai, Pemprov DKI beserta jajarannya akan berdiskusi memikirkan langkah antisipatif agar banjir tak lagi menghampiri ibu kota.
"Pada fase ini, prioritas kami penyelematan.
Menjaga kesehatan selama warga berada di tempat pengungsian," ujarnya di Rusun Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.
Untuk diketahui, selama memimpin Jakarta, Gubernur Anies Baswedan menerapkan program naturalisasi sungai dengan mengedepankan ekosistem sungai.
Sedangkan, saat berada di bawah kepeminpinan Gubernur Ahok, Pemprov DKI mengusung program normalisasi sungai untuk mengatasi banjir di wilayahnya.
(TribunNewsmaker/*)
Sebagian Artikel Ini telah tayang di Tribun Jakarta dengan judul Banjir Jakarta, Gubernur Anies Baswedan Enggan Bandingkan Programnya dengan Ahok

Banjir Besar di Jakarta, Anies Baswedan Klaim Anak-anak Justru Senang: Pada Main, Berenang
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, anak-anak kecil senang bermain saat banjir.
Anak-anak itu bahkan berenang di air banjir.
Anies Baswedan mengetahui hal itu saat berbincang dengan anak-anak ketika meninjau lokasi banjir di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Kamis (2/1/2020).
"Anak-anak pada senang main tuh.
Benar kan? Wong saya kemarin ke Kampung Pulo. Banjir kan di sana.
Jadi anak-anak pada main saja, berenang," ujar Anies Baswedan saat berbincang dengan korban banjir yang mengungsi di GOR Cengkareng, Jakarta Barat, Jumat (3/1/2020).
• Hotman Paris Bandingkan Cara Anies Baswedan & Walkot Hendrar Prihadi dalam Atasi Banjir: Oh Andaikan

Anies Baswedan mengatakan, anak-anak yang berenang di air banjir tidak hanya korban banjir.
Ada pula anak-anak dari wilayah lain yang tidak banjir sengaja datang ke lokasi banjir untuk bermain.
"Dari kampung sebelah, mau berenang katanya.
Jadi buat anak-anak sih senang saja," kata dia.
Selain di lokasi banjir, lanjut Anies Baswedan, anak-anak yang mengungsi di lokasi pengungsian pun tampak senang bermain.
Anies meminta para orangtua mengingatkan anak-anak mereka untuk beristirahat.
"Ini mereka juga di sini kan senang saja, tetapi belum tentu mereka ingat harus istirahat.
Jadi ibu, bapak, dorong anak-anaknya untuk istirahat cukup biar mereka enggak sakit," ucap Anies.
Dalam kesempatan itu, Anies berpesan kepada para pengungsi untuk selalu menjaga kesehatan.
Dia meminta warga langsung memeriksa kesehatan mereka saat merasa tidak enak badan.
Pemprov DKI sudah menyediakan tempat pemeriksaan kesehatan di lokasi pengungsian.
"Jangan ditunggu parah.
Kalau sudah merasa enggak enak, di depan sana ada tempat pemeriksaan kesehatan, langsung lapor minta diperiksa, minta dikasih obat," ucap Anies Baswedan.
• Disinggung Tagar #AniesGaBisaKerja, Yunarto Wijaya Sebut Anies Baswedan Dari Dulu Tak Bisa Kerja
Adapun banjir merendam Jakarta sejak Rabu (1/1/2020).
Banjir disebabkan curah hujan tinggi dan cuaca ekstrem.
Banjir diperparah dengan adanya luapan kali karena debit air yang masuk dari hulu.
Lebih dari 31.000 warga mengungsi akibat rumahnya terendam banjir.
Namun, kini ada pula warga yang sudah kembali ke rumah.
Banjir pun berangsur-angsur surut. (Kompas.com/Nursita Sari)
Artikel Ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Anies: Anak-anak Senang Main Tuh Saat Banjir