CERITA Sopir Mobil yang Antar Jenazah Rinaldi Korban Mutilasi ke Rumah Duka, Rasakan Ini saat Sampai
Adi Saputra, pengemudi mobil jenazah yang membawa Rinaldi korban mutilasi di Kalibata pulang ke rumah duka di Yogyakarta.
Editor: galuh palupi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Adi Saputra, pengemudi mobil jenazah yang membawa Rinaldi korban mutilasi di Kalibata pulang ke rumah duka di Yogyakarta.
Adi mengantar jenazah Rinaldi Harley Wismanu pada hari Minggu 20 September 2020 dari Jakarta menuju rumah duka di Dukuh Nologaten, Caturtunggal, Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Diakui Adi, menjadi sopir pengantar jenazah memiliki beban tersendiri buatnya.

Apalagi hampir semua jenazah yang ia antar adalah korban pembunuhan.
Adi sapaan akrabnya ini menjelaskan, ia kerap kali merasa sedih saat jenazah yang diantarnya tiba di rumah duka.
• POPULER Sang Kakak Tewas Dimutilasi, Terungkap Pesan Adik HRD Rinaldi ke Pelaku
Isak tangis dan duka selalu hadir menyambutnya apalagi hampir seluruh jenazah yang diantarnya adalah korban pembunuhan dan sejenisnya.
"Ya suka berat juga tiap kali melihat pihak keluarga mendiang yang selalu menyambut dengan duka," katanya kepada Tribunjogja.com.
Ia menceritakan perjalanan mengantar jenazah Rinaldi dari Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta dimulai sekitar pukul 16.30 WIB.
Perjalanan tanpa pengawalan dari Kepolisian dan hanya dua mobil yang dinaiki keluarga dan mobil jenazah berwarna putih berisi jasad Rinaldi.
Pengakuannya selama perjalanan tidak ditemui satu pun kendala.