Bukan Barbie Kumalasari, Galih Ginanjar Foto Bareng Wanita, Intip Unggahan Perdananya setelah Bebas
Galih Ginanjar telah keluar dari penjara setelah mendapat asimilasi. Mantan suami Barbie Kumalasari itu unggah video boomerang bersama seorang wanita.
Editor: Suli Hanna
Reporter: Febriana Nur Insani
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Galih Ginanjar telah keluar dari penjara setelah mendapat asimilasi. Mantan suami Barbie Kumalasari itu unggah video boomerang bersama seorang wanita.
Artis Galih Ginanjar kini tak lagi merasakan dinginnya jeruji besi.
Ia dan Pablo Benua telah bebas dari Rutan Cipinang pada Rabu (30/12/2020).
Terpidana kasus dugaan pencemaran nama baik Fairuz A Rafiq tersebut bebas setelah mendapat asimilasi terkait pencegahan dan penanggulangan Covid-19.
Mereka pun masih berada dalam bimbingan dan pengawasan Balai Pemasyarakatan Jakarta Timur sampai nantinya bebas murni.
Baru-baru ini Galih terlihat mengunggah postingan perdana ke Instagram setelah bebas penjara.
Ia memposting video boomerang bersama seorang wanita.
Baca juga: Galih Ginanjar Keluar Penjara Tak Dijemput, Terungkap Nasib Pernikahan dengan Barbie Kumalasari
Baca juga: Galih Ginanjar Bebas Penjara, Barbie Kumalasari Ungkap Kemungkinan Rujuk Lagi: 60 Persen Masih Ada
Keduanya kompak tersenyum semringah ke arah kamera.
Galih tidak mematikan kolom komentar pada postingannya tersebut.