BIASA Tampil Bercadar, Umi Pipik Buat Pangling saat Pergi ke Pasar, Dipuji Cantik Paripurna
Umi Pipik biasa tampil menggunakan cadar dengan gamis panjang serba warna hitam.
Editor: galuh palupi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Umi Pipik biasa tampil menggunakan cadar dengan gamis panjang serba warna hitam.
Namun penampilannya kala pergi ke pasar tradisional ini tampak berbeda dari biasanya.
Baru-baru ini, ibunda Abidzar Al Ghifari tersebut lagi-lagi menjadi sorotan netizen lantaran unggahannya.
Bahkan, ia sampai disebut kelewat cantik bak wanita berusia 20-an.
Dalam unggahan itu, Umi Pipik tampak mengunggah beberapa foto dirinya.
Tak seperti biasanya, dalam foto itu, Umi Pipik terlihat blusukan dan mengunjungi pasar tradisional Mayestik.
Baca juga: 5 Artis Kenang Sosok Rina Gunawan, dari Ashanty hingga Umi Pipik Ungkap Kebaikannya
Di foto pertama, wanita berusia 43 tahun tersebut terlihat asyik berjalan seraya membawa botol minum.
Seperti biasa, ia pun tampak anggun dengan balutan gamis cream bermotif floral layaknya outer dengan dalaman warna putih.
Ia pun memadupadankan penampilannya tersebut dengan hijab dan cadar warna baru-abu.
Tampil modis, Umi Pipik juga tampak membawa tas warna hitam dan memakai kacamata.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/kenangan-umi-pipik-bersama-soraya-abdullah-semasa-hidup.jpg)