Breaking News:

Angel Lelga Merasa Lega, Kasus dengan Vicky Prasetyo Selesai, Ini Faktanya, Sudah Memaafkan

Angel Lelga kini merasa lega karena kasusnya dengan Vicky Prasetyo telah selesai, berikut fakta-faktanya

Penulis: Nafis Abdulhakim
Editor: ninda iswara
Instagram @angellelga
Angel Lelga merasa lega kasusnya dengan Vicky Prasetyo telah selesai 

"Saya sudah memaafkan dan sudah selesai dalam hidup saya," lanjutnya.

Tak ada niatan memenjarakan orang

Terdakwa Vicky Prasetyo saat ditemui di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (26/8/2021).
Terdakwa Vicky Prasetyo saat ditemui di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (26/8/2021). (KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI)

Mantan suami divonis 4 bulan penjara, Angel Lelga tegaskan tak ada niatan untuk memenjarakan orang.

Angel sebenarnya menginginkan pembuktian bahwa tudingan yang dilakukan Vicky terhadapnya itu tidaklah benar.

Mantan istri Rhoma Irama tersebut pada 2018 lalu dituduh Vicky Prasetyo telah berselingkuh dan berzina.

Dari tayangan YouTube CumiCumi, ia mengatakan tidak ada keinginan untuk memenjarakan siapapun.

"Saya katakan lagi, saya bukan mau menjarakan orang, saya enggak mau menjarakan orang," kata Angel dengan tegas.

Ia juga mengaku sudah puas ketika pengadilan menyatakan mantan suaminya itu bersalah dan menjadi tersangka.

"Tetapi pada saat dia sudah dinyatakan menjadi tersangka dan terbukti (bersalah) di pengadilan, itu sudah jawaban buat saya dan saya sudah puas," ucap Angel.

Dengan status Vicky sebagai tersangka, berarti apa yang ditudingkan suami Kalina Ocktarani kepada Angel Lelga selama ini tidak terbukti.

"Apa yang diputuskan oleh pengadilan memang itu adalah konsekuensi yang harus mereka terima," kata Angel.

"Kan enggak mungkin orang tidak salah dipenjara, gitu kan, ya enggak sih," lanjutnya.

Dengan demikian, Angel Lelga dinyatakan tidak terbukti berzina dengan Fiki Alman.

(Tribunnewsmaker.com/Nafis)

Halaman 3 dari 3
Tags:
Angel LelgaVicky PrasetyopenjaraNafis Abdulhakim
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved