'Nggak Mau Kenal' Heboh Uus Sebut Haram Buat Konten dengan Atta Halilintar hingga Ledek Produk AHHA
Tak hanya itu Uus menilai kalau obrolannya dengan Atta Halilintar tidak sejalan.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Komedian Uus saat ini tengah menjadi sorotan lantaran menyentil YouTube ternama Atta Halilintar.
Tak hanya sekali, Uus memang kerap melontarkan kalimat yang kontroversial.
Kali ini dia menjadi bulan-bulanan, terutama dari fans Atta Halilintar.
Uus menyindir pedas sosok Atta Halilintar, menyerang pribadi hingga produknya.
Uus mengakui kalau haram membuat konten bersama Atta Halilinntar.
Tak hanya itu Uus menilai kalau obrolannya dengan Atta Halilintar tidak sejalan.
"Ada beberapa konten yang dari awal udah haram bagi gua," ujar Uus, Rabu(2/3/2022).
Uus menyebut tidak mau membuat konten dengan Atta Halilintar.
"kayak misalnya untuk ada di Atta udah haram," ujar Uus.
Dijelaskan Uus sama sekali satu konten dengan Atta Halilintar.
"Apapun yang terjadi nggak deh,kayak buat statement," jawabnya.
Baca juga: IKUT Komentari Kasus Gofar Hilman, Uus Ogah Dukung Sang Teman: Kalo Soal Ini Gue Dukung Mbak Jojo
Baca juga: Diduga karena Konflik Keluarga, Paman Atta Halilintar Dilarang Bertemu Ameena, Bongkar Aib Masa Lalu

Secara jujur Uus lebih baik mengatakan yang sebenarnya.
"yah lebih baik ngomong dari sekarang," katanya.
Dilihat Uus kalau kedepannya obrolan dengan Atta Halilintar tidak akan sama.
"Gue ngelihat obrolan tidak akan relate, ama dia," ujar Uus.