Ingat Susi Pacar Sayuti di Sitkom OB? Dulu Jadi 'Petugas Kebersihan', Ternyata Aslinya Bak Sosialita
Ingat dengan Oline Mendeng pemeran tokoh Susi di sitkom OB yang dulu jadi pacar Sayuti? Ternyata aslinya sosialita
Editor: Talitha Desena
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Ingat dengan tokoh Susi? Cleaning service di sitkom OB yang jadi kekasih Sayuti? Ternyata aslinya kehidupan bak sosialita.
Seperti yang diketahui, sitkom OB sangat populer ketika tayang di tahun 2006 hingga 2008 dan tokoh Susi salah satunya.
Susi diperankan dengan sangat baik oleh Oline Mendeng.
Lantas bagaimana kehidupannya sekarang?
Kini, sitkom OB tak lagi ditayangkan, namun kehidupan para pemain kerap kali membuat penasaran, salah satunya Oline Mendeng yang berperan sebagai Susi.
Dalam sitkom tersebut, Susi menjadi petugas kebersihan yang tampak luwes membawa sapu dan kemoceng.
Aksinya selalu berhasil menghibur para penonton.
Baca juga: Ingat Penyanyi Sulis Teman Duet Haddad Alwi? Pernah Digosipkan Meninggal, Kini Sibuk Jualan Bebek
Baca juga: INGAT Ian Kasela? Lama Tak Muncul Kini Jual Kacamata Hitamnya, Biasa Buat Manggung, Harga Fantastis

Ternyata kehidupan asli Oline Mendeng sangat berbeda dari akting.
Sungguh tak diduga, dalam kehidupan nyata Oline Mendeng ternyata seorang sosialita.
Meski terbilang jarang memamerkan kemewahan, namun penamilan Oline Mendeng begitu glamour.
Tak jarang, artis cantik tersebut selalu mengenakan fashion item berasal dari merek ternama.
Oline Mendeng juga kerap wira-wiri pergi liburan ke luar negeri.
Dari ujung kepala hingga kaki, Oline dibalut dengan pakaian dan barang-barang branded.

Bahkan saat di perjalanan liburan, wanita 36 tahun ini tak segan pamer tengah naik pesawat first class.
Meski terbilang jarang wara wiri di televisi, Oline Mendeng diketahui masih aktif di dunia entertaiment.
Beberapa kali, Oline bermain peran di film, sinetron, serial web, dan lainnya.
Nama Oline Mendeng memang semakin dikenal setelah bermain di sitkom OB.

Oline memiliki cerita menarik bisa memiliki kesempatan berakting di Office Boy.
Awalnya, ibu anak satu ini mengantarkan temannya untuk ikut seleksi.
Namun secara tak sengaja, Oline Mendeng terpilih memainkan karakter Susi di OB.
INGAT Sayuti di Sirkom OB? Dulu Eksis Jadi Artis, Kini Jadi PNS

Sitkom OB pernah menjadi tontonan televisi yang begitu populer.
Beberapa pemeran dari sitkom tersebut seperti Tika Panggabean, Bayu Oktara, dan Daus Separo masih eksis di dunia hiburan.
Namun sosok pemeran Sayuti sudah lama tak muncul di layar kaca.
Tokoh Sayuti dalam sitkom OB sendiri begitu ikonik dengan karakternya yang polos dan logat medok khas suku Jawa.
Pemeran Sayuti sendiri memiliki nama asli Aditya Warman dan biasa disapa dengan panggilan Adit.
Pria berusia 41 tahun ini konon memutuskan untuk menarik diri dari dunia hiburan.
Ada alasan tersendiri yang melatarbelakangi Aditya Warman untuk hengkang dari profesinya sebagai artis.
Seperti dilansir Tribun Jogja, Adit Sayuti saat ini kabarnya sudah beralih profesi mentereng ini.
Bahkan saat ini, pemeran Sayuti ini menjalani dua profesi sekaligus, apa sajakah itu?
Kabarnya kini Aditya Warman sudah bekerja sebagai PNS di kantor Badan Kepegawaian Daerah Pemprov Banten.
Aditya Warman sendiri masih kerap membagikan aktivitas hariannya melalui akun Instagramnya @aditsayuti.
Tak hanya menjadi abdi negara, Aditya Warman atau Sayuti ini juga sibuk sebagai seorang vlogger.
Aditya Warman ternyata juga melakoni profesi sebagai konten kreator di kanal Youtube 'Adit Mlaku-mlaku'.
Sebagian besar video yang diunggah Aditya Warman merupakan vlog perjalanannya ke pelosok Indonesia.
Menariknya, jika kebanyakan vlogger traveler akan memilih pantai dan gunung sebagai destinasi wisatanya dan objek vlognya, Aditya Warman justru lebih menonjolkan mengenai kendaraan yang ia gunakan selama berwisata.
Ternyata Adit Sayuti ini juga bergabung sebagai anggota komunitas 'Bis Mania', yaitu penggemar bis mudik yang kerap foto bis-bis yang sedang berhenti.
Sampai-sampai, dia pernah memesan bus untuk dirinya sendiri.
Usut punya usut, Aditya Warman adalah bagian dari komunitas bismania (Bus Lovers).
Aditya Warman juga kerap membagikan kesenangannya terhadap bus di media sosial.
Melalui akun Instagram @aditsayuti, dia senantiasa mengunggah foto dirinya di depan bus yang dia naiki.
Aditya Warman tampaknya mampu memanfaatkan hobinya sebagai mata pencaharian tambahan.
(Tribun Cirebon/Sartika Rizki Fadilah/Suar.id)
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Perankan OB di Sinetron, Kehidupan Asli Artis Ini Berbanding Terbalik, Tampil Glamor & Mewah dan di Suar.id dengan judul 'Sudah Tak Pernah Muncul di TV, Sosok Pelawak Ini Justru Beralih Profesi Mentereng dan Punya Side Job yang Keren, Berikut Kabar Terbarunya!'