Pantas Tak Kapok, Nikita Mirzani Ungkap Keuntungan saat Huru-hara dengan Artis Lain, Bisa Beli Rumah
Karakter Nikita Mirzani dikenal sebagai artis yang kerap berkonflik dengan artis lain lantaran cara bicaranya yang blak-blakan.
Editor: galuh palupi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Karakter Nikita Mirzani dikenal sebagai artis yang kerap berkonflik dengan artis lain lantaran cara bicaranya yang blak-blakan.
Dikenal tak takut hingga kerap mencari ribut dengan banyak artis, Nikita Mirzani pun akhirnya tak bisa lagi kebal hukum.
Seperti yang terlihat belakangan, janda tiga anak itu sudah di bui kurang lebih 3 hari hingga Jumat (28/10/2022) ini.
Nikita Mirzani pernah berbagi cerita sebelum di penjara.
Terkait bagaimana dirinya mencari keuntungan dari semua aksi huru-hara yang ia lakukan.
Ternyata dari ribut dengan artis lain, Nikita bisa dapat keuntungan besar.
Baca juga: Bak Dendam Terbalaskan, Indra Tarigan & Elza Syarief Ungkap Masih Sakit Hati dengan Nikita Mirzani
Sebesar apa keuntungannya sampai bisa membuat Nikita tak takut?

Nikita Mirzani sendiri dikenal sebagai artis yang penuh kontroversi dan kerap berseteru dengan banyak pihak.
Dilansir dari YouTube Luna Maya, Nikita Mirzani pernah menceritakan soal huru-hara paling ramai yang melibatkannya.
Nikita Mirzani mengatakan huru-hara itu terjadi saat dia hamil anak ketiga.
"Huru-hara paling ramai itu pas aku lagi mengandung anak ketiga sih," ujar Nikita dikutip dari YouTube Luna Maya.
Dari situ, Nikita bahkan bisa membeli rumah.
"Itu belinya apa?" tanya Luna Maya.
"Rumah, jadi rumah. Waktu lagi hamil," jawab Nikita.
Diakui Nikita juga saat dia berselisih paham dengan pengacara Elza Syarief, penghasilannya bisa mencapai Rp2 miliar.