Selebrita
DIKIRA Redup, Fajar Sadboy Ternyata Debut Jadi Aktor, Punya Gebetan Cakep Bernama Keyla: Lagi Deket
Dikira redup, Fajar Sadboy ternyata perdana main film judul 'Galaksi', sudah punya gebetan cantik bernama Keyla.
Penulis: Delta Lidina
Editor: Delta Lidina
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Lama menghilang dan tak ada kabar, ternyata Fajar Sadboy sedang menekuni kesibukan barunya.
Tak tanggung-tanggung, Fajar Sadboy kini melakukan debutnya sebagai aktor.
Dia main film berjudul Galaksi yang baru saja rilis pada 24 Agustus 2023 lalu.
Di film itu, Fajar Sadboy beradu akting dengan artis besar sekelas Bryan Domani dan Mawar Eva de Jongh.
Galaksi adalah film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Poppi Pertiwi.
Baca juga: Fajar Sadboy Mengaku Punya Lebih dari 30 Mantan di Usia 15 Tahun, Mulai Pacaran Sejak Umur 9 Tahun
Dalam film tersebut, Fajar Sadboy menjadi pemain pendukung dan berperan sebagai bocah SMA.
Wajah melasnya yang begitu khas akhirnya dimanfaatkan pada film besutan Kuntz Agus.

Saat jumpa pers pertama film Galaksi, Fajar Sadboy pun turut hadir.
Dia menceritakan bagaimana proses syutingnya, mengingat ini adalah film perdananya.
Saat menjawab, bisa-bisanya Fajar memasang wajah melas yang jadi ciri khasnya.
Tentu hal ini mendapatkan respon luar biasa dari orang-orang yang hadir saat itu.
"Aku sangat senang banget (ikut syuting)", jawab Fajar, dikutip dari akun TikTok @totalitasfilm, Senin (28/8/2023).
Baca juga: Sisi Lain Fajar Sadboy, Aslinya Taat Agama & Khatam Al Quran, Manajer: Anak Ini Sabar Meski Dicaci
Bryan Domani yang duduk di belakang Fajar Sadboy juga ikut tertawa senang melihat respon dari Fajar.
Fajar Sadboy merasa beruntung bisa berinteraksi dengan para artis yang disebutnya sebagai senior.
Lalu Fajar menceritakan momen menarik yang dialaminya selama proses syuting.
Diketahui proses syuting dilakukan saat bulan puasa tahun 2023.
"Itu puasa pertama, saya di seng (atap) ssiang-siang selama 3 jam," kata Fajar Sadboy yang lalu pasang wajah nangis.
Di tengah-tengah jawabannya, masih sembat-sempatnya Fajar berpantun.

"Makan nabati campur pepaya, saya rasa teraniaya," pantun Fajar yang mendapatkan tawa dari penonton.
Fajar Sadboy memberikan satu alasan warga Indonesia harus menonton film Galaksi.
"Apa yang ada di cerita Galaksi bisa dijadikan pengalaman di dunia nyata," jawab Fajar Sadboy.
Sesuai dengan pengalaman Fajar yang mengatakan berada di atap atau seng siang-siang.
Baca juga: Tangisi Wanita saat Putus Cinta, Fajar Sadboy Bodo Amat Disebut Cengeng: Kalian Nggak Rasain
Pada cuplikan filmnya, memang benar ada adegan Fajar sedang di atap lengkap bersama sepedanya.
Diceritakan saat itu, Fajar dibully lalu sepedanya ditaruh di atap oleh anak-anak nakal di sekolah.
Fajar naik untuk ambil sepedanya.
Wajah melasnya memberi warna dan menghibur penonton film Galaksi.
"Beli lilin campur paku, tolong bantuin aku," kata Fajar di dalam film.
Pamer Gebetan
Pada momen nonton premier film Galaksi, Fajar Sadboy sedikit bisa congkak.
Pasalnya, dia menggandeng seorang perempuan cantik berambut pendek.
Saat diwawancarai, rupanya wanita bernama Keyla itu adalah gandengan baru Fajar.
Mereka belum pacaran, tapi masih dalam proses pendekatan.
"Deketnya baru lima bulan," jawab Keyla, dikutip dari video Instagram @storry.ngakak.id, Senin (28/8/2023).
Alasan Keyla tertarik dengan Fajar karena Fajar adalah sosok yang humoris baginya.
Fajar kerap menghibur Keyla di kala galau dan badmood melanda.

Sementara Fajar melihat Keyla sebagai sosok perempuan yang cantik dan bisa menemaninya.
Awalnya Fajar mengenalkan Keyla sebagai best friend-nya.
Teman dekat namun sama-sama menaruh rasa.
"Sama-sama naksir, aku naksir dia, dia naksir orang lain," jawab Fajar.
Setidaknya Keyla bisa menjadi pengobat Fajar yang pernah dicampakkan oleh Ayya Aiin.
Ayya adalah wanita di masa lalu Fajar yang dirasa telah menyakiti hatinya.
Profil Fajar Sadboy
Nama Fajar Labatjo pernah ramai menjadi perbincangan hangat warganet.
Pemuda yang berusia 25 tahun ini kini dijuluki dengan nama Fajar Sadboy.
Pasalnya, ia viral karena menangis tersedu-sedu usai putus dari pacarnya.
Diketahui Fajar berasal dari Desa Bubea, Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo.
Berikut profil dan biodata Fajar Sadboy.
Nama asli: Fajar Labatjo
Nama panggung: Fajar Sadboy
Tempat, tanggal lahir : Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, 31 Mei 2007
Orangtua: Erol Labatjo dan Rahmiyati Humalo.
Saudara : Nova Labatjo (kakak), Febriyanti Labatjo (kakak) dan Adelia Labatjo (adik)
Fajar Sadboy merupakan anak ketiga dari empat bersaudara.

Hal itu sempat dikatakannya saat berbincang dengan Denny Cagur di podcast-nya.
"Saya (empat) bersaudara, saya sendiri laki-laki," terang Fajar, dilansir dari kanal YouTube Denny Cagur TV.
Ada fakta menarik tentang Fajar Sadboy.
Pemuda yang viral karena menangis putus dengan pacarnya itu sangat pandai melantunkan bacaan Al-Quran.
Ternyata Fajar Sadboy adalah seorang hafiz Quran.
Hal itu terungkap alam tayangan YouTube Denny Cagur.
"Sebelum pulang, Bang Amed kakaknya Fajar bercerita kalau Fajar adalah seorang hafidz Al-quran.
Lalu Fajar meminta izin ke Bang Denny untuk melantunkan ayat surat Ar-Rahman," begitu keterangan dalam kanal YouTube Denny Cagur.
Lalu terlihat tayangan video yang memperlihatkan Fajar sedang melantunkan ayat Surat Ar-Rahman.
Tampak Denny duduk di dekat Fajar mendengarkan lantunan ayat suci Al- Quran.
Terlihat Fajar begitu menghayati melantunkan ayat Al-Quran hingga beberapa kali memejamkan matanya.
Fajar Sadboy terlihat mengenakan hoodie hitam dengan celana panjang.
Fajar Sadboy viral gegara nangis putus cinta
Fajar mengaku pesan singkatnya tak pernah dibalas oleh pujaan hatinya, bahkan hingga berbulan-bulan.
Terbaru, dalam video tiktok yang diunggah oleh akun @overthinkingxx_, memperlihatkan curahan hati Fajar.
Dalam video tersebut, dengan keadaan mata berkaca-kaca, Fajar mengaku rela mendatangi rumah pujaan hati guna menghindari LDR.
Ia mengibaratkan LDR seperti Hotspot dan Wifi.
"Karena dekat dia akan tersambung, jika jauh dia akan mencari perangkat lain biar tersambung," jelasnya.
(Delta Lidina/TribunNewsmaker | Vira Ramadhani/TribunJambi)
Sumber: Tribunnewsmaker.com
Terungkap! Alasan Tasya Farasya Gugat Cerai Ahmad Assegaf, Ini Kata Sangun Ragahdo Sang Kuasa Hukum |
![]() |
---|
Profil Irma Kartika Anggraeni, Istri Komedian Bedu yang Digugat Cerai Dikenal Aktif Main Sosmed |
![]() |
---|
Bedu Jalani Sidang Cerai 30 September 2025, Foto Terakhir Bareng Istri Disorot: Maaf Lahir & Batin |
![]() |
---|
Ajukan Permohonan Cerai, Bedu Sempat Viral Terlilit Cicilan, Cukupi Kebutuhan Jual Rumah Rp5,5 M |
![]() |
---|
Bedu Ajukan Permohonan Cerai Terhadap Irma Kartika Anggraeni setelah 15 Tahun Nikah & Punya 3 Anak |
![]() |
---|