Breaking News:

Laka Maut SMK Depok di Subang

Guru SMK Lingga Kencana Meninggal di Kecelakaan Subang, Adik Menangis, Berjasa Sekolahkan Sampai S2

Sosok Suprayogi, guru SMK Lingga Kencana yang meninggal dunia di kecelakaan Subang, sang adik ungkap sosoknya

Editor: Talitha Desena
(Tribunnews.com/Gita Irawan) ((Tribun Jabar/Gani Kurniawan)
Adik dari Suprayogi, guru SMK Lingga Kencana yang meninggal dunia di kecelakaan Subang 

Lebih lanjut, Karnaen bercerita ia mendapatkan kabar kecelakaan maut itu dari adik-adiknya.

Ia terkejut ketika melihat nama Suprayogi di salah satu daftar korban meninggal kecelakaan maut tersebut.

Karnaen mengaku terakhir bertemu kakaknya serta saudara-saudaranya pada saat ibu mereka wafat sekira dua tahun lalu.

Bus parawisata yang mengangkut para siswa dan tenaga pendidik SMK Lingga Kencana Depok
Bus parawisata yang mengangkut para siswa dan tenaga pendidik SMK Lingga Kencana Depok yang terguling di Gerbang 2 Pemandian Air Panas Sari Arter, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) malam, berhasil dievakuasi.

Pada lebaran tahun ini, ia pun menyesal hanya sempat mengucapkan selamat Idulfitri kepada kakaknya tersebut karena kesibukan.

"Memang beliau pernah berpesan juga sama adik saya, mau ketemu adik-adiknya," kata Karnaen.

"Mau ngumpul. Itu pas lebaran dua hari. Katanya dia kangen sama adik-adiknya," lanjut Karnaen menahan tangis.

Kini, sosok pengayom keluarga itu pun telah tiada.

Ia hanya meminta agar almarhum kakaknya dimaafkan apabila ada kesalahan selama ini.

"Saya minta doanya, kalau selama hidup beliau ada kesalahan saya minta dimaafkan," ungkap dia.

Detik-detik Terjadinya Kecelakaan

Guru pendamping SMK Lingga Kencana yang menjadi korban selamat, Adewiah menceritakan detik-detik terjadinya kecelakaan maut.

Adewiah mengatakan, kondisi bus masih dalam keadaan normal selama dalam perjalanan dari Cihampelas, Kota Bandung, ke Ciater, Kabupaten Subang hingga magrib.

"Bus sebelum istirahat magrib, masih normal, tak masalah," ujar Adewiah saat ditemui di Puskesmas Palasari, Minggu (12/5/2024) dini hari.

"Namun saat melanjutkan perjalanan setelah makan di RM Bang Jun dan salat Magrib, tiba-tiba sekitar 5 menit perjalanan, bus langsung oleng dan menabrak mobil Feroza serta 3 motor sebelum akhirnya terguling," tambahnya.

Adewiah tidak mengetahui mobil mengalami kendala apa. Namun, dia mengatakan, kondektur memperbaiki mobil saat istirahat makan malam.

Sumber: Tribun Jabar
Tags:
berita viral hari iniguruSMKLingga Kencanaadik
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved