Kabupaten Klaten
Menuju Satu Data Indonesia, BPS Bersama Diskominfo Klaten Bahas Program Desa Cantik
Harapannya, pembinaan Desa Cantik dapat meningkatkan kapabilitas statistik di desa.
Editor: Delta LP
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Ibnu Dwi Tamtomo
TRIBUNNEWSMAKER.COM, KLATEN - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Klaten menerima kunjungan kerja Badan Pusat Statistik (BPS) di gedung Diskominfo Klaten, pada Selasa (16/4/2025).
Kunjungan tersebut dalam rangka membahas penguatan program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Kabupaten Klaten tahun 2025.
Kedatangan Kepala BPS Klaten dan rombongan disambut langsung oleh Kepala Diskominfo Klaten Aris Pramana dan jajaran Diskominfo Klaten di ruang kerjanya.
Kepala BPS Klaten Cahyo Kristiono menyampaikan koordinasi tersebut digelar dalam rangka meningkatkan penguatan program Desa Cantik.
Ia berharap pembinaan Desa Cantik dapat meningkatkan kapabilitas statistik di desa.
“Selain itu program Desa Cantik juga bertujuan sebagai standarisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik, mengoptimalisasikan penggunaan dan pemanfaatan data statistik, serta membentuk agen-agen statistik pada level desa atau kelurahan,” ungkapnya.
Menyambut pertemuan tersebut, Kepala Diskominfo Klaten Aris Pramana berharap, program Desa Cantik mampu menciptakan tata kelola desa yang lebih baik berbasis data.
“Kami berharap dari pembinaan yang sudah dilakukan, desa-desa yang terpilih dalam program ini dapat menjadi contoh bagi pemerintah desa lainnya untuk mewujudkan basis dapat yang lebih baik,” ungkapnya.
Baca juga: Aksi Tanggap Bupati Klaten Hamenang, Angkat dan Pindahkan Korban Keracunan Menuju Ambulans
Program Desa Cantik atau Desa Cinta Statistik adalah program BPS yang bertujuan untuk meningkatkan literasi, kesadaran, dan peran aktif perangkat desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik.
Program ini mendukung tercapainya Satu Data Indonesia dengan menguatkan statistik sektoral di tingkat desa.
Desa Cantik merupakan program BPS yang penting dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan dan tepat sasaran melalui pemanfaatan data statistik yang berkualitas.
Sebelumnya, Desa Kemudo Kecamatan Prambanan, Klaten dipilih BPS Klaten sebagai Desa Cantik di Klaten, pada Selasa (13/8/2024).
Secara simbolis pencanangan tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Klaten, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BAPPERIDA) Klaten, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Klaten, Camat Prambanan, dan Kepala Desa Kemudo, di Balai Desa Kemudo. (*)
Sumber: Tribun Solo
| PSIK Klaten Hajar Wisesa FC 7-0 di Liga 4 Jateng, Bupati Hamenang Dorong Warga ke Stadion Trikoyo |
|
|---|
| Donasi Korban Bencana Sumatera Tembus Hampir Rp 2 M, Diumumkan di Malam Tahun Baru Klaten |
|
|---|
| Tanpa Kembang Api, Bupati Klaten Ajak Warga Rayakan Tahun Baru dengan Doa dan Donasi |
|
|---|
| Malam Tahun Baru di Klaten Tak Sekadar Hiburan, Doa Bersama dan Donasi Warnai Pergantian 2026 |
|
|---|
| Pemkab Klaten Ajak Warga Isi Malam Tahun Baru 2026 dengan Doa dan Kepedulian Sosial |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/Kepala-Diskominfo-Klaten-Aris-Pramana-bersama-jajaran.jpg)