Selebrita
Profil Zahrah Khan, Artis Papan Atas India yang Jadikan Dhika Pacu Jalur Model Video Musiknya
Inilah sosok Zahrah Khan, penyanyi papan atas India yang menjadikan Dhika Pacu Jalur sebagai model video musik terbarunya.
Penulis: Galuh Palupi Swastyastu
Editor: galuh palupi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah sosok Zahrah Khan, penyanyi papan atas India yang menjadikan Dhika Pacu Jalur sebagai model video musik terbarunya.
Terungkapnya kerja sama anatar Dhika Pacu Jalur dengan Zahrah Khan ini diketahui dari postingan sang artis melalui Instagram.
Pada Jumat 917/10/2025), Zahrah Khan mengunggah potongan video klip terbarunya melalui Instagram.
Terlihat dari potongan video itu, Dhika Pacu Jalur turut menjadi model dan menari menggunakan pakaian adat Riau berwarna kuning keemasan.
Video klip terbaru Zahrah yang memakai Dhika sebagai model ini telah tayang di kanal T-series dan langsung mendapat jutaan penonton hanya dalam waktu dua hari.
Video tersebut berdurasi 2 menit 30 detik, menampilkan Zahrah bernyanyi dengan banyak penari.
Baca juga: Budaya Indonesia Mendunia! Daftar Tokoh Asing Ikut Tren Aura Farming, NCT hingga Pacar Taylor Swift
Dhika Pacu Jalur menjadi elemen penting dalam video ini.
Menariknya lagi, Dhika terlihat tampil santai tanpa canggung.
Penampilannya itu langsung mendapat banyak pujian.
Adanya Dhika Pacu Jalur di video tersebut langsung mencuri perhatian.
Pasalnya, Zahrah Khan bukanlah artis sembarangan.
Di India, ia dikenal sebagai penyanyi papan atas dengan banyak penggemar.
Akun Instagramnya yang bernama @zarakhan telah memiliki 6,3 juta pengikut.
Zahrah Khan telah lama berkontribusi di Bollywood baik sebagai aktris maupun penyanyi.
Ia mengawali debut dengan bermain di film Aurangzeb pada tahun 2013.
Film itu juga sekaligus menjadi debutnya dalam bernyanyi lantaran ia membawakan lagu berjudul Barbadiyan.
Ia semakin dikenal karena menyanyikan lagu-lagu seperti "Kya Karte The Saajna" dalam Shubh Mangal Zyada Saavdhan (2020) dan "Har Funn Maula" dalam Koi Jaane Na (2021).
Zahrah lahir di keluarga yang sineman yang sudah lama terkenal di India.
Baca juga: Sosok Dhika, Bocah Viral Menari di Pacu Jalur Sampai Munculkan Trend Aura Farming, Aslinya Pendiam
Ibunya bernama Salma Khan yang merupakan seorang aktris dan penyanyi.
Filmnya yang berjudul Nikaah menjadi hit di box o ffice dan ditayangkan di bioskop selama lima tahun terus menerus.
Hal ini membuatnya mendapatkan penghargaan Filmfare untuk penyanyi terbaik.
Sementara sang ayah, Rahmat Khan adalah seorang pelatih Squash.
Paman Zahrah, Jahangir Khan, adalah pemenang British Open 10 kali dan dilatih secara pribadi oleh ayahnya, Rahmat Khan.
Melalui ayahnya, ia juga merupakan saudara tiri penyanyi Natasha Khan.
Profil Rayyan Arkan Dikha
Rayyan Arkan Dikha atau Dikha (Anak Coki) adalah penari pacu jalur dari tim Jalur Tuah Koghi Dubalang Ghajo.
Ia lahir pada 28 Desember 2014, asal Kuantan Singingi (Kuansing), Riau.
Selama ini, Rayyan kerap tampil di acara lomba pacu jalur.
Ia kerap terlihat berdiri di atas haluan jalur (perahu) menggunakan pakaian lengkap khas Melayu Kuansing di Sungai Batang Kuantan, Kabupaten Kuansing, Provinsi Riau.
Adapun kariernya, Rayyan Arkan Dikha menekuni tari pacu jalur sejak usia 8 tahun.
Dikha kerap menari di atas haluan pada setiap perlombaan.
Gerakannya yang begitu lentur membuat siapa saja terpesona.
Bahkan, gaya Dikha menari ditiru oleh banyak orang.
Tariannya pun viral hingga mengundang perhatian Gubernur Riau, Abdul Wahid.
Karena itu pula, Dikha lantas dinobatkan sebagai Duta Pariwisata Riau.
Rayyan merasa sangat bangga karena tradisi yang ia cintai kini dikenal luas oleh masyarakat dunia. (Tribunnewsmaker)
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Anya Geraldine Nyaris Jadi Korban Pelecehan di Kamar Rumahnya Sendiri, Pelaku Pria Beristri: Keluar! |
|
|---|
| Ibu Julia Prastini Bela Anaknya Dituduh Selingkuh, Dulu Ayah Daehoon Punya Firasat Buruk Soal Jule |
|
|---|
| Ayu Ting Ting Nangis Curhat Lelah Besarkan Anak Tanpa Suami, Habib Umar bin Hafidz Langsung Nasihati |
|
|---|
| Kabar Terbaru Tukul Arwana, Sempat Sakit Stroke, Kini Tertawa Lepas Rayakan Ultah Bareng Sahabat |
|
|---|
| Nissa Sabyan Melahirkan? Tulis 'Surat Terbuka untuk Kalian' di IG, Sabyan Gambus Umumkan Istirahat |
|
|---|