Selebrita
Tak Mau Akui Ayah Tiri, Della Puspita Kenang Masa Kecil Kelam: Aku Dipaksa Buka Mulut Terus Diludahi
Della Puspita menangis pilu ungkap jalan hidupnya yag penuh liku di tayangan YouTube Feni Rose pada Sabtu (8/11/2025).
Penulis: Galuh Palupi Swastyastu
Editor: galuh palupi
Ringkasan Berita:
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Tangis Della Puspita pecah kala mengenang jalan hidupnya yag penuh liku di tayangan YouTube Feni Rose pada Sabtu (8/11/2025).
Dalam kesempatan itu, Della Puspita bicara banyak tentang sosok Henry Pasman.
Henry Pasman adalah sosok yang pernah mengaku sebagai ayah Della Puspita dan membuat heboh pada tahun 2003.
Ketika itu, Henry Pasman menuduh Della Puspita sebagai anak durhaka karena menolak untuk mengakuinya sebagai ayah.
Kini setelah 22 tahun berlalu, Della akhirnya mau bicara terbuka tentang sosok Henry Pasman.
Meski Henry Pasman sempat mengaku sebagai ayah kandung Della, tapi Della sendiri yakin ia bukanlah darah daging Henry.
Baca juga: Usia 46, Della Puspita Baru Terbuka Siapa Ayah Kandungnya yang Asli, Pria Jepang Sudah Lama Hilang
Keyakinan itu datang berdasar pada cerita dari ibu kandung Della.
"Aku sejuta persen berpegang teguh pada apa yang aku dengar dari ibu aku, karena kan yang ngalamin dia.
Menurut versi ibu aku, dia bukan (bapak kandungku)," ungkap Della Puspita.
Della menyebut ayah kandungnya seorang pria Jepang bernama Tosiyoni Sishawa.
Pertemuan ibu kandung Della dan pria itu terjadi ketika sang ibu bekerja sebagai waiter di sebuah bar.
"Dia ketemu laki-laki, orang Jepang yang namanya Tosiyoni Sishawa.
Terus hamil."
Namun ketika usia kandungan mencapai tujuh bulan, kontrak kerja Tosiyoni Sishawa di Indonesia berakhir sehingga ia harus kembali ke Jepang.
Saat itu, ia memberikan pilihan kepada ibunda Della Puspita.
"Ibuku diberi pilihan diajak untuk tinggal di Jepang, karena kan dalam keadaan hamil."
Tapi sang ibu berat meninggalkan Indonesia karena masih harus menghidupi keluarga.
"Ibuku bilang nggak bisa, kalau mau kamu bolak-balik aku tetap tinggal di sini.
Karena aku harus menghidupi adik dan orangtua aku."
Baca juga: SURAT TERBUKA Della Puspita Buat Pacar Mantan Suaminya Isinya Menohok Sisakan Sedikit untuk Anakku
Tapi Tosiyoni Sishawa menolak permintaan itu, ia tegas meminta ibu Della Puspita untuk ikut atau ditinggal.
Akhirnya sang ibu tetap memilih tinggal di Indonesia.
"Bahasanya ibuku kalau aku pergi, aku hidup tapi adikku empat yang mati.
Akhirnya dia milih tetap di Indonesia."
Dari situlah ibunda Della kehilangan kontak dengan Tosiyoni Sishawa.
"Sama sekali hilang, nggak pernah ada kontak, nggak pernah kirim surat.
Benar-benar hilang sama sekali hilang."
Menikah dengan Henry Pasman
Setelah berpisah dari Tosiyoni Sishawa, ibu kandung Della menikah dengan Henry Pasman.
Pernikahan tersebut terjadi ketika Della sudah lahir dan berusia 11 bulan.
Setelah ibunya menikah dengan Henry Pasman, Della Puspita lantas tinggal bersama mereka di sebuah desa di Malang, Jawa Timur.
Pernikahan ibu dan Henry Pasman berjalan harmonis hingga usia Della Puspita menginjak dua tahun.
Ketika itu sebuah peristiwa besar terjadi yang langsung menghancurkan keluarganya.
Henry Pasman ternyata ketahuan berselingkuh bahkan sampai menghamili adik kandung ibu Della Puspita.
"Kehidupan rumah tangga sepertinya baik-baik aja, tapi pada saat aku umur dua tahun ibu aku itu berkonflik sama Henry Pasman ini.
Karena saat itu Henry Pasman menghamili adik kandung ibu aku," ungkap Della.
Baca juga: Lama Dipendam, Della Puspita Bongkar Kelakuan Ayah yang Menuduhnya Durhaka: Dia Hamilin Adik Ibu
Perselingkuhan itu terungkap berawal dari kasak-kusuk tetangga.
Tetangga menyadari kejanggalan sikap antara Henry Pasman dan adik ibu Della Puspita yang bernama Asih.
"Tahunya ibu aku itu awalnya dari tetangga.
Ada desas-desus tetangga ngomong kayaknya ada yang aneh dari adik kamu sama suami saya.
Terus ibu diam-diam buntutin dan sempat ngelihat dari jauh mereka check in di hotel pinggir jalan," jelas Della.
Awalnya, sang ibu hanya memberi peringatan saja tanpa mempermasalahkan masalah ini.
Namun suatu hari, Asih ternyata hamil dari perselingkuhan itu.
"Tadinya masih ditegur biasa, sampai puncaknya Lik Asih ini hamil."
Pernah Disiksa Sewaktu Kecil
Tak hanya soal itu, Della Puspita juga mengenang bagaimana ia diperlakukan tidak menyenangkan oleh Henry Pasman.
Ketika Henry Pasman berpisah dari ibunya, Della Puspita pernah diambil paksa dan dibawa ke Jember.
Di Jember, Della Puspita tinggal bersama Henry Pasman dan Lik Asih yang kala itu sudah melahirkan seorang putra bernama Yusuf.
Di momen inilah Della Puspita pernah diperlakukan tidak menyenangkan oleh ayah tirinya.
"Perlakuannya dia ke aku yah namanya juga bukan anak kandung ya.
Kalau dia marah, aku dipukul pakai ikat pinggang, pakai gagang sapu," ungkap Della sambil menangis.
Memori tidak menyenangkan saat dia kecil itu ternyata diingat hingga kini.
Della bahkan mengingat betul bagaimana ia pernah dipukuli karena bermain di got depan rumah.
"Kalau misalnya aku pulang sekolah, aku main-main. Lagi hujan aku main depan got.
Itu aku langsung diseret, dipukulin."
Memori tidak menyenangkan itu berakhir setelah Della diambil kembali oleh sang kakek.
Della lalu tinggal kembali bersama sang ibu di Malang.
Namun penderitaannya ternyata belum berakhir.
Tak lama setelah Della kembali ke Malang, Henry Pasman juga kembali ke Malang dan membangun rumah di sana.
Karena tinggal berdekatan, Della lagi-lagi menerima perlakuan tidak menyenangkan.
Suatu hari, pernah Henry Pasman marah kepada Della Puspita.
"Kalau dia marah, mukaku tu dipegang aku disuruh buka mulut aku, terus mulut aku diludahin.
Aku sempat ngalamin kayak gitu," ucap Della.
Semua kenangan buruk itu akhirnya membuat Della Puspita sulit memaafkan Henry Pasman.
Bahkan ketika Henry Pasman menghadapi sakaratul maut, Della Puspita mengaku belum bisa memaafkan ayah tirinya itu. (Tribunnewsmaker)
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Kabar Duka Datang dari Hamish Daud, Suami Raisa Bak Sudah Jatuh Masih Tertimpa Tangga |
|
|---|
| Sempat Viral Pasarkan Rumah Rp 120 M, Artis Rita Nasution Ungkap Kesedihan Kehilangan Adik Tercinta |
|
|---|
| Bantah Jadi Selingkuhan Bravy, Lintang Raizha Unggah Foto Pria Berjas, Sosok Pacarnya yang Asli? |
|
|---|
| Profil Lintang Raizha Influencer Otomotif, Dituding Jadi Pelakor Usai DJ Bravy & Erika Carlina Putus |
|
|---|
| Bantahan Lintang Atas Tudingan Pelakor, DJ Bravy dan Erika Carlina Kadung Putus Meski Sudah Lamaran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/Della-Puspita-ungkap-pernah-dapat-perlakuan-buruk-dari-ayah-tiri.jpg)