Breaking News:

Sosok

Sosok GKR Timoer Rumbai, Putri Sulung PB XIII, Kerap Buat Konten di Keraton, Sempat Main Film

Inilah sosok GKR Timoer Rumbai, putri sulung Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII. Ia beberapa kali membuat konten di keraton.

Penulis: Febriana Nur
Editor: Febriana
Instagram @gkrtimoer
ANAK PB XIII - Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII memiliki 3 anak perempuan dari KRAy. Endang Kusumaningdyah. Putri sulungnya adalah GKR Timoer Rumbai. 

Ringkasan Berita:
  • Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII mempunyai 3 anak dari KRAy. Endang Kusumaningdyah
  • Putri sulung PB XIII dari KRAy. Endang Kusumaningdyah bernama GKR Timoer Rumbai
  • GKR Timoer Rumbai kerap membuat konten di keraton hingga main film

 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Kabar meninggalnya Raja Keraton Kasunanan Surakarta, Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII mencuat pada Minggu (2/11/2025) pagi.

PB XIII menghembuskan napas terakhirnya di usia 77 tahun setelah menjalani perawatan cukup lama karena sakit di RS Indriati, Solo Baru, Sukoharjo.

Jenazah PB XIII disemayamkan di Pendapa Paningratan terlebih dahulu sebelum dimakamkan pada Selasa (4/11/2025) di Astana Raja-raja Mataram di Imogiri, Yogyakarta.

Kepergian PB XIII tentu menyisakan duka bagi keluarga yang ditinggalkan, termasuk anak-anaknya.

PB XIII memiliki 7 anak dari tiga pernikahan.

Pernikahan pertamanya adalah dengan Nuk Kusumaningdyah atau KRAy. Endang Kusumaningdyah.

Merekadikaruniai 3 anak perempuan yakni GKR Timoer Rumbai, GRAy Devi Lelyana Dewi, dan GRAy Dewi Ratih Widyasari.

GKR Timoer Rumbai merupakan putri sulung tertua PB XIII.

Ia cukup aktif di media sosial. Lantas, seperti apa sosoknya?

Sosok GKR Timoer Rumbai

GKR Timoer Rumbai merupakan anak perempuan pertama PB XIII dengan KRAy. Endang Kusumaningdyah.

Namun keduanya orang tuanya berpisah sebelum sang ayah naik takhta.

GKR Timoer Rumbai cukup aktif dalam bermedia sosial, terutama di Instagram.

Ia terlihat sangat mencintai kebudayaan Jawa. Begitu pula dengan dua adik kandungnya.

Baca juga: Sosok Pakubuwana XIII Raja Keraton Solo Meninggal Dunia, Nama Kecilnya Diganti, Banyak Penghargaan

PB XIII WAFAT -  Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII bersama istri dan anak-anaknya. GKR Timoer Rumbai merupakan putri sulungnya.
PB XIII WAFAT - Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) XIII bersama istri dan anak-anaknya. GKR Timoer Rumbai merupakan putri sulungnya. (Instagram @kraton_solo)

Mereka kerap kompak memakai kebaya dengan bawahan kain jarik. Rambut ketiganya juga ikut disanggul rapi.

Halaman 1/2
Tags:
Pakubuwono XIIIGKR Timoer Rumbai
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved