Termasuk Dewi Hughes, 8 Artis Ini Sukses Turunkan Berat Badan Hingga Puluhan Kilogram, Ini Resepnya!
8 artis ini sukses turunkan berat badan hingga puluhan kilogram. Simak berbagai macam program diet yang mereka jalani.
Editor: ninda iswara
2. Deddy Corbuzier
Diet Obsessive Corbuzier's Diet (OCD) yang pernah di populerkan Deddy Corbuzier ini lebih kepada mengatur jadwal makan.
Misalnya makan selama delapan jam, sisanya akan puasa makan, tapi tetap bisa minum air.
Tips sukses menjalani diet ini adalah menghindari sarapan. Meski tidak ada pantangan makanan, porsi makan pastikan tetap normal dan jangan lupa olahraga.
Diet ini bisa menurunkan berat badan hingga empat kilogram dalam waktu satu minggu.
Disebut memiliki tubuh idela setiap perempuan karena masih terlihat langsing meski memiliki tiga anak, Nia Ramadhani ternyata juga pernah mengalami kelebihan berat badan.
Namun, ia akhirnya berhasil mengurangi bobot tubuhnya lewat program diet.
Tips diet ala Nia Ramadhani adalah sarapan dengan telur, tidak mengonsumsi nasi saat siang dan hanya mengonsumsi daging.
Untuk makan malam, Nia hanya makan satu buah alpukat.
Hal ini dilakukan rutin selama empat hingga lima bulan.
4. Kemal Mochtar
Lain lagi kisah diet dari penyiar radio yang dulu dikenal bertubuh gempal ini.
Kemal yang awalnya memiliki berat badan 120 kilogram, kini turun menjadi 69 kilogram dengan menjaga pola makan yang diawasi oleh dokter gizi.
Inti dari diet kemal adalah menjaga pola makan.