Heboh King of The King di Tangerang, Klaim Raja dari Semua Raja & Miliki Harta Peninggalan Soekarno
Belum reda kehebohan kerajaan Sunda Empire dan Keraton Agung Sejagad, kini muncul 'Raja' baru yakni King of The King.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Dia juga menyebut bahwa Prabowo Subianto sebagai bagian dari King of The King yang akan bertugas membeli alutsista berupa 3.000 pesawat tempur buatan Eropa.
"Itu akan diinikan (dikerjakan) Pak Prabowo nanti," kata dia.
Kerajaan yang berada di Bandung, Jawa Barat, tersebut juga mengaku memiliki Surat Perintah Sebelas Maret (Supersemar) yang asli sebagai bukti perintah Soekarno yang melimpahkan peninggalannya ke Mr Dony Pedro.
Itu juga yang menjadi alasan pemisahan aset Soekarno, ujar Juanda, yang diserahkan ke Mr Dony Pedro dan akan diambil dari Bank Swiss pada Maret 2020 mendatang.
"Rp 60.000 akan turun ke BI (Bank Indonesia)," kata dia. (Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Muncul "Raja" Baru King of The King, Klaim Kuasai Rp 60.000 T dan Akan Lantik Presiden di Dunia"

Belum Usai Kehebohan Keraton Agung Sejagat, Kini Muncul Sunda Empire Sebut Bandung Mercusuar Dunia
Munculnya Keraton Agung Sejagat belakangan ini membuat publik heboh.
Keraton Agung Sejagat muncul di Purworejo, Jawa Tengah.
Belum reda kehebohan Keraton Agung Sejagat kini masyarakat kembali dihebohkan dengan munculnya kelompok Sunda Empire - Earth Empire.
Sunda Empire diduga masih berafiliasi dengan Keraton Agung Sejagat.
Diberitakan sebelumnya, Totok Santoso yang mengklaim dirinya sebagai Raja Keraton Agung Sejagat diduga terlibat dalam Sunda Empire.

Sunda Empire mendadak muncul di media sosial tak lama setelah Keraton Agung Sejagat diamankan.
Kegiatan Sunda Empire pertama kali terkuak melalui akun Facebook Renny Khairani Miller.
Renny Khairani Miller diduga sebagai salah satu anggota Sunda Empire.
Melalui unggahannya, Renny Khairani Miller tampak mengenakan seragam layaknya angkatan militer lengkap dengan baret berwarna biru di kepala.