Breaking News:

Aksi Heroik Anggota TNI Selamatkan Penumpang Kapal yang Jatuh di Perairan Laut Banda, Ini Videonya!

Inilah kronologi anggota TNI menyelamatkan penumpang kapal yang terjatuh ke laut di Perairan Laut Banda.

Kolase TribunNewsmaker - Channel YouTube TNI AD
Aksi Heroik TNI saat selamatkan penumpang yang jatuh ke laut. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah kronologi anggota TNI menyelamatkan penumpang kapal yang terjatuh ke laut di Perairan Laut Banda.

Aksi heroik tersebut terekam dalam sebuah video amatir dan diunggah di channel TNI AD.

Peristiwa jatuhnya seorang penumpang kapal itu terjadi pada Minggu (9/2/2020).

Kapal yang ditumpangi korban yakni Kapal Lauser.

Korban yang berada di atas kapal terjatuh ke tengah lautan.

Ada tujuh anggota TNI yang berusaha menyelamatkannya.

Anggota TNI tersebut antara lain Prada Wiliam, Prada Laode, Prada Lahasdin, Prada Musa, Prada Marman, Prada Wahyudi dan Prada Arjan.

Mereka menaiki kapal yang sama dengan korban yang jatuh ke laut.

Hina TNI & Sebut Prabowo Menteri Tak Becus, Pria di Majalengka Ditangkap Polisi: Saya Emosi Dadakan

Para anggota TNI diketahui tengah melakukan perjalanan menuju kesatuan barunya di Brigif 20/3 Kostrad, Timika, Papua.

Para prajurit Kostrad langsung refleks ketika ada seorang penumpang yang terjatuh, terombang-ambing di lautan.

Seorang penumpang itu bernama Dedi Bagus Setiawan, pria berusia 24 tahun yang merupakan warga Kabupaten Muna, Sulawesi Selatan.

Disebutkan, Dedi jatuh ke laut pada pukul 16.45 WITA saat sedang berada di pinggir kapal.

Melihat Dedi jatuh ke laut, penumpang lain langsung berteriak histeris dan meminta pertolongan.

Dilihat dari videonya, Dedi tampak mati-matian bertahan di tengah lautan.

Tubuhnya timbul tenggelam di permukaan air laut.

Kemudian terlihat sejumlah pria bergerak cepat menuruni anak tangga kapal untuk menolong penumpang yang jatuh.

Mereka tak lain adalah para anggota TNI. Ketujuh prajurit Kostrad itu langsung terjun ke lautan.

Terlihat mereka berenang cepat untuk menyelamatkan Dedi yang terombang-ambing.

Ketujuh anggota TNI itu terlihat akhirnya berhasil mengangkat tubuh Dedi.

Mereka saling bahu-membahu untuk membawa Dedi mendekati kapal lalu membopongnya naik ke atas kapal.

Berikut ini detik-detik aksi heroik menegangkan para anggota TNI yang terjun menyelamatkan penumpang di tengah laut.

Dari keterangan videonya, korban mengalami syok ringan.

Walaupun begitu, Dedi disebut tak mengalami luka karena dapat cepat terselamatkan.

Rumah Anggota TNI Ini Dikungjungi KSAD Andika Perkasa

Anggota TNI yang beruntung yang rumahnya 'digerebek' Jenderal TNI Andika Perkasa adalah Serda Yulianus Bouway. Ia merupakan soerang fotografer di Dinas Penerangan TNI AD.

Momen ini terlihat dari video yang dibagikan channel TNI AD pada 6 Desember 2019, berjudul 'Kasad Grebeg Rumah Prajurit l BULETIN TNIAD 263 2/6'.

Dari video itu, terlihat Serda Yulianus pulang ke kampung halamannya. Meskipun pulang kampung, Serda Yulianus menyempatkan diri untuk melakukan tugasnya sebagai fotografer TNI AD.

Ia dipercaya untuk bertugas di acara serah terima jabatan Pangdam Cenderawasih di Jayapura, Papua.

Terlihat Serda Yulianus tampak sibuk menggunakan kamera canggih andalannya. Ia memotret untuk mengabadikan setiap momen acara tersebut.

Pada acara itu, KSAD Andika Perkasa hadir bersama istrinya, Diah Erwiany.

Intip Foto-foto Anto Cepi, Anggota TNI yang Disebut Mirip dengan Agus Yudhoyono, Gantengan Mana?

Serda Yulianus pun sempat beberapa kali memotret Andika Perkasa dan Diah Erwiany. Ia bahkan sempat berbincang dengan Jenderal bintang empat itu.

Dari perbincangan itu, hal yang paling membuat Serda Yulianus terkesan adalah ketika KSAD Andika bilang akan bermain ke rumahnya.

"Ada satu cerita yang paling membekas di hati saya, cerita ini tidak akan pergi ke mana-mana dari hati saya waktu Bapak KSAD mau main ke rumah saya," ujarnya.

Senang akan dikunjungi sang Jenderal, Serda Yulianus pun pulang lebih dulu ke rumah untuk mengumpulkan anggota keluarganya.

Ia pun ingin memberikan kejutan sehingga meminta anggota keluarganya duduk membelakangi pintu masuk rumah.

Hal itu dilakukan agar keluarganya tak akan tahu bahwa KSAD Andika Perkasa akan datang ke rumah.

Ternyata rencananya pun berhasil, tiba-tiba muncul KSAD Andika Perkasa bersama sang istri sambil mengucapkan salam.

Pasangan suami istri itu tampak tersenyum lebar saat berkunjung ke rumah Serda Yulianus.

Melihat ada yang datang, anggota keluarga Yulianus pun langsung kompak menengok ke arah pintu.

Mereka tampak kebingungan melihat ada pria gagah dan tegap ditemani wanita cantik bertamu ke rumah mereka.

Kemudian, Andika Perkasa langsung masuk ke dalam rumah dan menyalami keluarga Serda Yulianus.

Setelah itu, ia pun melontarkan kata-kata yang tidak terduga. Ia bukan mengenalkan diri sebagai KSAD, Andika Perkasa justru menyebut dirinya sebagai teman sekantor Serda Yulianus.

"Saya satu kantor sama Yulianus," kata Andika Perkasa.

Kata-kata ini bahkan ditirukan juga oleh Yulianus saat bercerita kepada teman-temannya yang juga sesama anggota TNI.

"Selamat malam Ibu, saya teman kantornya Yulianus," ujar Yulianus menirukan ucapan KSAD.

Teman-teman Yulianus sampai tak menyangka karena pimpinannya berbicara seperti itu. Mereka penasaran bagaimana reaksi ibu Yulianus mendengar ucapan KSAD.

Dari video itu, terlihat momen ibu dan anggota keluarga Yulianus yang lain tampak menyambut hangat kedatangan Andika Perkasa.

Mereka bahkan asyik berbincang, sambil melempar senyum dan tawa.

Kepada ibu Serda Yulianus, Andika Perkasa bahkan memberikan pujian atas kinerja Yulianus sebagai fotografer handal.

"Pokoknya anak Mama hebat di Angkatan Darat. Dia ini ahli foto, fotonya ini udah masuk TV semua ini, sering. Hanya Yulianus harus gemukin sedikit, banyak makan," katanya.

Setelah itu, Andika Perkasa pulang bersama istrinya. Namun, ternyata ibu Yulianus penasaran siapa sebenarnya tamu yang mengaku teman sekantor anaknya.

Serda Yulianus pun menceritakan momen saat ibunya menanyakan hal tersebut.

"Bapak KSAD pulang, baru ibu tanya, 'siapa yang tadi datang," kata Yulianus menceritakan pertanyaan ibunya.

Setelah mendengar jawaban anaknya, ibu Serda Yulianus disebut kaget karena baru tahu bahwa tamu yang baru berkunjung itu adalah seorang KSAD.

"Langsung saya jawab gini, jadi itu orang nomor satu di Angkatan Darat. Langsung ibu kaget, terus ibu gilang gini 'kenapa enggak bilang biar kita baju yang rapi untuk menerima tamu'," kata Serda Yulianus. (TribunNewsmaker/*)

Sebagian artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Detik-detik Anggota TNI Selamatkan Penumpang Kapal yang Jatuh ke Laut, Aksi Heroiknya Menegangkan

Sumber: Tribun Jabar
Tags:
TNILaut BandakapalDedi
Rekomendasi untuk Anda
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved