Mewahnya Rumah Denny Cagur, Ada Ruang Karaoke, Mini Bar, hingga Lapangan Basket, Sule Sampai Takjub!
Inilah kemewahan rumah pelawak sekaligus presenter Denny Cagur. Ada mini bar, ruang karaoke hingga lapangan basket. Sule sampai takjub!
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Beranjak ke ruang tamu Denny pun memperlihatkan ruang karaoke.
• Bak Hotel Bintang Lima, Intip Rumah Mewah Denny Cagur, Ada Lift, Lapangan Basket Hingga Kolam Renang
Ada yang unik, Denny menjelaskan bila ada tamu yang main ke ruang karaoke-nya maka ia harus tanda tangan di dinding.
Denny menjelaskan tanda tangan yang sudah terpangpang itu adalah teman artis yang sudah pernah datang ke tempatnya.
Sule pun membacakan beberapa teman artis yang sudah tanda tangan.
Di antaranya, Raffi Ahmad, Teuku Wisnu, Wendy, Uus, Nagita Slavina, Rafathar dan sebaginya.
Selain ruang hiburan, tak luput Denny memperlihatkan ruang tempat ibadah.
Satu lagi yang menjadi ciri khas rumah Denny adalah adanya lift di dalam rumah.
Seperti diketahui lift tersebut pun memiliki nilai sejarah yang tak bisa dilupakan.
Diketahui lift tersebut sengaja dibuat tadinya untuk mempermudah sang ayah bisa naik ke lantai dua.
Belum selesai dibangun, kedua orang tua Denny telah meninggal dunia.
Tak heran bila Denny memilih menggunakan lift di rumahnya.
Pasalnya ternyata rumahnya tersebut memiliki tiga lantai.
Terakhir, Denny memperlihatkan kepada Sule lantai 3 di rumahnya.
Ternyata di lantai 3 terdapat ruangan hobi dan action pigure.
Di sana Denny menyimpan beberapa penghargaan yang diraihnya selama menjadi komedian.
Selain ruang hobi, ternyata di lantai 3 terdapat ruang kamar Aby sang putra.
Sule mengatakan program ontrognya itu bermanfaat agar dirinya mendapatkan inspirasi.
(TribunNewsmaker/*)
Sebagian artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Menengok Isi Rumah Denny Cagur, Sule Saja Sampai Takjub, Ada Ruang Karaoke hingga Lapang Basket