Kisah Driver Ojol Puji, Mengantar Sejauh 40 Kilometer, Motor Dibawa Kabur Penumpang yang Ngaku Intel
Nasib pilu dialami driver ojol bernama Puji Santoso. Menangis motornya dibawa kabur penumpang yang mengaku intel.
Editor: ninda iswara
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Nasib malang kembali menghampiri seorang driver ojol online.
Kali ini nasib pilu dialami driver ojol bernama Puji Santoso (59).
Puji Santoso tak menyangka niat baiknya mencari rezeki justru berakhir tragis.
Motor milik Puji Santoso yang ia pakai untuk mencari nafkah justru dibawa kabur penumpang.
Kejadian yang dialami Puji Santoso ini terjadi paa Rabu (29/7/2020) kemarin.
Driver ojol berusia 59 tahun tersebut hanya bisa menangis saat tahu ia telah ditipu.
• Viral! Ini Cerita Ojol Perempuan di Bekasi Lawan Begal, Rebut Celurit & Tarik Pelaku hingga Jatuh
• Sosok Ade, Driver Ojol yang Mengembalikan Uang Penumpang Lewat Surat, Tak Menyangka Aksinya Viral

Padahal Puji Santoso sudah mengantarkan penumpangnya dengan jarak yang cukup jauh.
Tak hanya itu, pelaku yang membawa kabur motornya merupakan penumpang pertamanya di hari itu.
Orang-orang yang ada di lokasi kejadian bahkan ikut menangis melihat musibah yang dialami oleh si driver ojol ini.
Berikut cerita Puji Santoso ditipu penumpang yang membawa kabur motornya.
Mengantar 40 kilometer

Rabu (29/7/2020), Puji telah bersiap mencari nafkah sebagai tukang ojek.
Kemudian, seorang lelaki mendatangi Puji dan meminta diantarkan dari Pasar Rau Kota Serang ke lokasi tujuan.
"Cuma bilang minta diantar ke Rangkasbitung, dia penumpang pertama saya hari itu, penglaris lah, makanya saya mau walaupun jauh," Puji berkisah.
Lokasi tujuan penumpang tersebut cukup jauh.