Tak Ingin Menikah Lagi, Umi Pipik Ingin Fokus ke Anak-anak, Kedua Anak Mendiang Uje Satu Suara
Menurut Umi Pipik, ia tidak ingin menikah lagi dengan seorang pria dan menggantikan posisi Uje.
Editor: Irsan Yamananda
Hal senada juga disampaikan kakak Abidzar, Adiba Khanza Az-Zahra.
Menurut Adiba, sosok Uje sebagai ayah sudah sangat melekat dalam hatinya.
"Kalau aku bukan enggak setuju, cuma pasti akan susah ya menerima sosok baru. Kalau aku yang penting Umi bahagia aja, Umi gimana maunya," ucap Adiba.
Umi Pipik yang berada di tengah-tengah anaknya itu hanya terdiam dan tak mengeluarkan sepatah kata ketika anaknya itu ditanya Raffi Ahmad.
Untuk diketahui, Uje meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Sempat dilarikan ke rumah sakit, Uje mengembus napas terakhirnya pada 26 April 2013.
Umi Pipik Divonis Tumor Kelenjar Getah Bening
Sebelumnya, Umi Pipik tiba-tiba memberikan kabar mengejutkan soal kondisi kesehatannya kini.
Istri mendiang Ustaz Jefri Al Buchori menyebut dirinya mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening.
Hal itu disampaikan Umi Pipik dalam sesi tanya jawab bersama Ashanty dan Aurel Hermansyah di kanal YouTube The Hermansyah A6, Sabtu (29/8/2020).
Istri mendiang Ustad Jefri Al Buchori ini akhirnya membeberkan soal penyakit yang selama ini disembunyikan dari keluarganya.
Ia mengaku mengidap penyakit tumor kelenjar getah bening dan mengalami cedera di tulang ekor.

"Sempat ada kayak tumor kecil gitu, kelenjar getah bening di leher, sama tulang ekor, jatuh di tangga," kata Umi Pipik.
Bahkan, Umi mengaku tidak pernah menceritakan tentang penyakit dan kondisi kesehatannya itu pada keempat anaknya.