Syuting Drama Youth BTS Dihentikan Sementara, Ada Kekhawatiran dari ARMY, Soal Cerita Tragis & Kelam
Drama Youth sendiri merupakan cerita yang terinspirasi dari kisah boy group asal korea Selatan, BTS.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Aktor Seo Ji Hoon sebagai Jin, No Jong Hyun sebagai Suga, Ahn Ji Ho sebagai J Hope, Seo Young Joo sebagai RM, Kim Yoon Woo sebagai Jimin, Jung Woo Jin sebagai V, dan Jeon Jin Seo sebagai Jungkook.
Di antara nama aktor muda itu, nama Jeon Jin Seo mungkin paling tak asing didengar.
Ia memerankan tokoh Lee Joon Young di drama perselingkuhan The World of The Married.
3. Karakter Youth
Tokoh Jin digambarkan sebagai sosok yang sempurna secara visual, tetapi sulit mengungkapkan emosinya.
Suga mendapat tudingan miring telah membunuh ibunya.
Namun sebenarnya ia sosok yang sangat hangat.
J-Hope merupakan jago menari yang lincah dan beraura positif.
RM merupakan sosok pekerja paruh waktu yang tangguh dan punya kinerja yang baik.
Sementara di cerita ini, Jimin memiliki trauma akibat perlindungan keluarganya yang berlebihan.
Karakter V menjadi seorang anak terluka selama tinggal bersama ayahnya.
Sang ibu telah lebih dulu melarikan diri.
Jungkook dideskripsikan sebagai sosok yang penasaran dengan alasan atas hidupnya.
Ia juga berada di keluarga yang tak stabil.
Belum ada informasi lebih lanjut kapan drama ini akan tayang.
(Tribunnewsmaker/*)
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "ARMY Khawatir, Syuting Drama Youth BTS Dihentikan Sementara" dan "Serba-serbi Drama Youth BTS Universe, Umumkan Pemeran hingga Karakter 7 Member"
dan di Tribunnews Syuting Drama Youth BTS Kini Dihentikan Sementara, ARMY Khawatir Soal Adanya Cerita Tragis & Kelam