SOSOK Uki Kautsar Eks Gitaris NOAH, Dirikan Rumah Makan Gratis di Sumedang, Serukan 'Saham Pahala'
Pria bernama lengkap Mohamad Kautsar Hikmat itu membuka sebuah rumah makan di Sumedang. Rumah makan itu berbeda dari kebanyakan tempat lainnya
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah sosok Uki Kautsar, mantan gitaris NOAH yang mencuri perhatian.
Uki Kautsar telah lama tak terdengar kabarnya.
Kini sosoknya ramai diperbincangkan lantaran kebaikan yang dilakukannya.
Pria bernama lengkap Mohamad Kautsar Hikmat itu membuka sebuah rumah makan di kawasan Kabupaten Sumedang.
Rumah makan itu berbeda dari kebanyakan tempat lainnya.
Pasalnya, setiap orang yang makan di rumah makan tersebut tidak harus membayar alias gratis.
Sebelumnya, Uki telah memutuskan keluar dari NOAH.
Ia memilih meninggalkan dunia hiburan dan memutuskan hijrah.
Baca juga: Ingat Uki Eks Gitaris NOAH? Lama Tak Muncul di TV, Kini Buka Rumah Makan Unik, Gratis Tanpa Syarat!
Baca juga: Selamat! Uki eks NOAH & Metha Yunatria Dikaruniai Anak Ketiga, Nama & Paras Buah Hati Curi Perhatian
Dihimpun TribunJabar.id dari TribunnewsWiki.com, Uki lahir di Bandung pada 5 Oktober 1981.
Ia adalah bungsu dari tiga bersaudara, lahir dari pasangan Hikmat Iskandar dan Lista Indrawati.
Kecintaan Uki pada musik sudah tumbuh sejak ia duduk di bangku SMP.
Saat itu, ia mengidolakan grup band britpop asal Inggris, Oasis.
Siapa sangka, Uki pun ternyata sudah bercita-cita ingin menjadi seorang superstar sejak kecil.
Sebagaimana dikutip Tribunnewsmaker.com dari TribunJabar Uki Kautsar Eks NOAH, Sosok di Balik Rumah Makan Gratis di Sumedang, Ini Profil Sahabat Ariel Itu, Uki sempat beberapa kali membentuk band dengan Ariel atau Nazriel Irham, vokalis NOAH.
Mereka berdua sudah bersahabat sejak SMP.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/kabar-uki-eks-gitaris-noah.jpg)