Ikatan Cinta
Terkuak Sikap Arya Saloka pada Tetangga, Dibongkar Sendiri Oleh Arie Kriting, 'Sungkan Sebenarnya'
Arie Kriting ungkap sikap Arya Saloka kepada dirinya yang merupakan tetangga, sampai berbaik hati lakukan ini
Editor: Talitha Desena
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Arya Saloka diidolakan tak hanya karena akting dan juga ketampanannya.
Arya Saloka yang pemeran Aldebaran di Ikatan Cinta ini juga dikenal baik hati.
Arya Saloka dikenal ramah kepada fans Ikatan Cinta.
Ternyata, suami Putri Anne ini juga baik hati pada kerabat atau tetangganya.
Diketahui, salah satu tetangganya adalah komika Arie Kriting.
Arya Saloka memang dekat dengan komika suami Indah Permatasari tersebut.
Mereka sering makan snack kesukaan yaitu pisang goreng yang dicocol sambal.
Snack tersebut adalah makanan khas Indonesia Timur.
Arya Saloka bekerja sama dengan Arie Kriting membuat bisnis snack tersebut.
Sikap Arya Saloka pun mendapat pujian dari warganet.
Seperti diketahui, Arie Kriting baru saja membuka bisnis pisang goreng yang bernama Moala.
Bisnis yang terletak di Jalan Durian Raya No. 4, Jagakarsa, Jakarta ini khusus menjual olahan dari pisang.
Meski baru dibuka, bisnis Arie Kriting ini rupanya sudah memiliki banyak penggemar.
Terlihat dari jumlah pengikut akun Instagram @moala.pisgor yang sudah mencapai lebih dari 13 ribu followers.
Hal itu ternyata tak lepas dari sosok Arya Saloka, pemeran tokoh Aldebaran di sinetron Ikatan Cinta.