PAMER Perut Sixpack di Instagram Atta Halilintar Kena Semprot Krisdayanti, Begini Pembelaan Aurel
Pamer perut sixpack di Instagram, Atta Halilintar malah kena semprot mertuanya.
Penulis: Candra Isriadhi
Editor: Talitha Desena
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Pamer perut sixpack Atta Halilintar kena semprot mertuanya.
Suami Aurel Hermansyah, Atta Halilintar sempat disemprot Krisdayanti.
Hal itu lantaran Atta Halilintar pamer perut sixpack di media sosialnya.
Mengenai masalah tersbut, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar pun blak-blakan ketika diundang dalam YouTube TS Media.
Dalam postingan tersebut, terlihat Atta Halilintar sedang telanjang dada dan hanya pakai handuk.
Tak hanya itu, berfoto di depan kamar mandi dengan telanjang dada, Atta Halilintar pun memamerkan otot tangannya.
"Musuh terbesar adalah diri sendiri (malas). Komitmen 3 month," tulis Atta Halilintar.
Postingan Atta Halilintar yang pamer otot ini disukai oleh sang istri, Aurel Hermansyah.
Tak hanya itu, para selebriti pria pun memuji bentuk tubuh Atta Halilintar yang sixpack.
Berikut tanggapan para artis mengomentari postingan Atta Halilintar seperti dilansir dari Tribun Pontianak (27/11/2021).
"2 bulan cukup lah buat lu," komnetar Marcelino Lefrandt.
"Kereeeen," tulis Kevin Aprillio.
"Kellllasss," tulis Iko Uwais.
Meski disukai para artis, postingan Atta Halilintar justru menuai sorotan tajam dari sang mertua, Krisdayanti.
Tak segan-segan, Krisdayanti kemudian mengadu pada Aurel.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/atta-halilintar-dan-aurel-hermansyah-lagi.jpg)