Cerita Viral
Jalani Poligami, 2 Artis Ini Jadi Istri Pertama & Kedua Pria Pengusaha, Ini Kabar Mereka Sekarang
Kedua wanita tersebut sama-sama menikahi seorang pengusaha Malaysia bernama Datuk Seri Adnan Abu.
Penulis: Galuh Palupi Swastyastu
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Dua publik figure asal Malaysia yakni Datin Seri Sharifah Norshalifa Hassim atau biasa disapa Datin Red, dan penyanyi bernama Adira Suhaimi, telah enam tahun ini menjalani poligami.
Kedua wanita tersebut sama-sama menikahi seorang pengusaha Malaysia bernama Datuk Seri Adnan Abu.
Datin Red merupakan istri pertama, sedang Adira adalah istri kedua.
Kisah cinta keduanya dengan suami mereka sempat jadi sorotan publik Malaysia.
Mengutip Mstar pada Senin 6 Desember 2021, Adna menikahi Adira secara diam-diam pada tahun 2015.

Ketika itu Datin Red tidak tahu bila suaminya menikah lagi.
Baca juga: 2 Tahun Bercerai, Pria Ini Pilih Balikan dengan Mantan Istrinya, Alasannya Merasa Kasihan Karena Ini
Baca juga: Adu Gaya Fuji & Mayang, Adik Kandung & Ipar Vanessa Angel, Dua Figur yang Jadi Sorotan di Tahun 2021
Namun dalam cerita yang baru dibocorkannya, Datin Red mengaku ketika itu mendapat firasat.
"Hal ini tak pernah saya ceritakan, tapi hari ini saya mau ceritakan apa yang terjadi saat suami saya menikah diam-diam dulu.
Setelah seminggu menikah dia baru beri tahu saya," ungkap Datin Red.
Adnan dan Adira memang menikah secara sembunyi-sembunyi di Thailand.
Namun meski tidak diberi tahu, Datin Red mendapat firasat melalui mimpi.
Ia mengaku didatangi wanita memperkenalkan namanya berawalan hurup A.
"Ketika mereka menikah di Thailand, saya bermimpi didatangi seorang wanita mengenalkan namanya berawalan huru A.
Wanita it berkerudung putih mengaku jika dia madu saya," cerita Datin Red.