'Aku Nyariin' Kenang Ifan Seventeen Temukan Jasad Dylan Sahara, Nangis di Pesawat: Ga di Sebelah Aku
Ifan Seventeen kenang momen dirinya temukan jasad Dylan Sahara usai tsunami Tanjung Lesung. Langsung ajak bicara jenazah istri hingga dikira gila.
Editor: octaviamonalisa
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Ifan Seventeen kenang momen pilu tragedi tsunami Tanjung Lesung, Banten tiga tahun lalu.
Tiga tahun berlalu, namun tragedi tsunami Tanjung Lesung, Banten masih membekas di ingatan Ifan Seventeen.
Bahkan Ifan Seventeen masih mengingat betul dirinya mencari jasad satu per satu personilnya dan sang istri Dylan Sahara.
Diketahui tragedi tsunami Tanjung Lesung Banten tersebut terjadi pada 22 Desember 2018 silam.
Kala itu, Ifan Seventeen manggung bersama bandnya serta membawa istri dan saudara kembarnya.
Namun di tengah manggung, tiba-tiba Ifan dan grub band Seventeen dihantam gelombang tsunami dari arah belakang panggung.
Baca juga: Lagu Kemarin Dinyanyikan Adik Vanessa Angel, Ifan Seventeen Singgung Makna, Sindir Mayang?
Baca juga: Ibu Sambung Goals, Citra Monica Ucap Ini ke Putri Pertama Ifan Seventeen, Assalamualaikum Sayang

"Pas kejadian, gua lompat lah dari panggung.
Karena kedorong air, rijing panggung rubuh menimpa gua dan gua pingsan," kata Ifan Seventeen dalam kanal youtube Curhat Bang Denny Sumargo, dikutip Wartakotalive.com, Selasa (12/4/2022).
Ifan mengakui dirinya ketarik air tersebut sampai ketengah laut selama berjam-jam dan terpisah dari personil Seventeen, serta istrinya sendiri, Dylan Sahara.
Setelah selamat sampai daratan, pria berusia 39 tahun itu pun mencari keberadaan Dylan Sahara dan semua tim dari Seveneteen.
"Ketemu pertama jenazah Aa Jimy.
Kemudian ketemu jenazah Bani, di klinik kalau engga salah," ucapnya.
Cuma saat itu, vokalis grup band Seventeen itu mendahului pencarian jenazah sang istri yang belum diketahui keberadaannya.
Baca juga: Ifan Seventeen Dibuat Kaget dengan Kebiasaan Citra Monica untuk Dylan Sahara Setelah Salat
"Akhirnya gua ketemu mayat teman-teman Seventeen digulungan panggung rijing itu. Karena kan dihajar dari belakang.
Tapi istri gua belum ketemu," jelasnya.