Pecah Tangis Bams Eks Samsons, Anak Tak Ingin Sakiti Hatinya soal Perceraian: Ngomong Dipikir Dulu
Pecah tangis Bams eks Samsons ceritakan soal reaksi sang anak terkait perceraiannya dengan sang mantan istri, Mikhavita Wijaya.
Editor: ninda iswara
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Pecah tangis Bams eks Samsons ceritakan soal reaksi sang anak terkait perceraiannya dengan sang mantan istri, Mikhavita Wijaya.
Seolah paham perceraian orangtuanya, anak Bams eks Samsons hati-hati dalam berbicara karena tak ingin menyakiti hati sang ayah.
Tujuh tahun berumah tangga, Bams eks Samsons resmi cerai dari Mikhavita Wijaya pada 12 Oktober 2021 lalu.
Namun rupanya Bams eks Samsons belum menjelaskan soal perceraiannya kepada sang putri, Eleanor.
Tangis Bams Eks Samsons pun pecah saat ngobrol bareng anak.
Sikap sang anak membuat Bams eks Samsons terenyuh.
Hal itu tampak dalam tayangan di kanal YouTube Daniel Mananta Network, Kamis (2/6/2022).
Baca juga: Bams Eks Samsons Jawab Isu Mantan Istri Selingkuh dengan Hotma Sitompul: Mereka di Luar Batas
Baca juga: Bams eks Samsons Akhirnya Buka-bukaan Soal Alasan Perceraian dengan Mikhavita Wijaya

Bams eks Samsons mengaku tak ingin menyakiti perasaan putrinya.
"Udah, udah (bicara), cuma sekali, enggak berkali-kali."
"Gua juga enggak mau menjelaskan secara gimana juga, gua takut hurt her feelings," terang Bams eks Samsons yang baru mau buka suara.
Lebih lanjut Bams eks Samsons merasa belum menemukan kata-kata yang tepat untuk menjelaskan kepada Eleanor soal perceraiannya.
"Gua sampai sekarang belum menemukan kata-kata yang paling bener untuk menjelaskan itu."
"Gua juga sekarang bingung jelasinnya gimana."
"Bukan ngaku salahnya bro, caranya gimana yang gua bingung," ucap Bams eks Samsons.
Kendati demikian Bams eks Samsons selalu berusaha menjadi sosok ayah yang baik untuk Eleanor.