Selebrita
'2 Tahun Terakhir Banyak Cobaan' Shelvie Tegas Tak Bakal Rujuk dengan Daus Mini, Berharap Bisa Damai
Shelvie Hana menegaskan tak akan rujuk dengan Daus Mini setelah melayangkan gugatan cerai.
Editor: Heradhyta
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Shelvie Hana menegaskan tak akan rujuk dengan Daus Mini setelah melayangkan gugatan cerai.
Shelvie Hana dan Daus Mini sempat mendatangi sidang mediasi perceraian mereka.
Keputusan rujuk rupanya tak bisa disepakati oleh mereka.
Pasalnya, Shelvie Hana mantap ingin berpisah dari Daus Mini.
Ia lantas menyampaikan harapannya agar tak musuhan dengan Daus Mini meski telah cerai.
Seperti apa curhatannya?
Baca juga: Masa Cover Boy Diremehin Daus Mini Minta Shelvie Lakukan Ini Jika Ingin Ketemu Anak: Dia Ngurusin?
Rumah tangga Daus Mini dengan Shelvie Hana yang sudah dibina 4 tahun lamanya harus berakhir dengan perceraian.
Sontak kabar miring rumah tangga Daus Mini mendapat sorotan tajam publik, penyebab keretakan rumah tangga keduanya pun bak menimbulkan tanda tanya.
Kini proses persidangan cerai Daus Mini dengan Shelvie Hana terus bergulir.
Seperti diberitakan, sidang cerai perdana Daus Mini dan Shelvie Hana digelar di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).
Shelvie Hana mengatakan perceraiannya dengan Daus Mini dilatarbelakangi sudah tidak adanya kecocokan sebagai suami istri.
"Kembali ke prinsip awal karena sudah tidak ada kecocokan dan tak ada yang bisa dipertahankan," ujar Shelvie saat menghadiri sidang cerai perdana.
Shelvie tak membantah dirinya menyayangkan rumah tangga yang dibina selama 4 tahun itu harus berakhir.
Sudah bulat bercerai dengan sang suami, Shelvie Hana nyatanya masih merindukan sosok Daus Mini.

Kendati begitu, mempertahankan pernikahan yang sudah tak 'sehat' juga bukan pilihan.
Sumber: Sriwijaya Post
Terseret Kasus Sengketa Tanah & Dituduh Gondol Donasi, Taqy Malik Tampak Asyik Gym, Istri Liburan |
![]() |
---|
Dilaporkan Eks Karyawan atas Dugaan Perampasan Aset, Ashanty Bantah, Lapor Balik: Buka Aib Sendiri |
![]() |
---|
Momen Terakhir Zizi Kirana Video Call Suami, Masih Bahagia Masak di Kapal, Kemudian Diculik Israel |
![]() |
---|
Zizi Kirana Diculik Israel, Sang Suami Yusuf Bahrin Masih Bisa Senyum Lakukan Ini, Mata Bengkak |
![]() |
---|
PA Jaksel Sebut Berkas Cerainya Belum Ada, Deddy Corbuzier Semprot Petugas: Moral Anda Dimana? |
![]() |
---|