Berita Viral
NASIB Anak Buah Ferdy Sambo, Chuck Putranto Bebas Usai Dibui 3 Bulan, Langsung Liburan:Tetap Digaji
Anak buah Ferdy Sambo, Chuck Putranto kini resmi bebas setelah dipenjara 3 bulan, langsung liburan.
Editor: Dika Pradana
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Setelah menjalani hukuman penjara selama tiga bulan, mantan anak buah Ferdy Sambo, Kompol Chuck Putranto kini resmi bebas dari kurungan.
Selain itu, Chuck Putranto juga batal diberhentikan secara tidak hormat di kepolisian.
Oleh karena itu, selepas keluar dari masa tahanan, Chuck Putranto masih tetap diterima sebagai anggota Polri.
Chuck Putarnto juga berhak mendapatkan gaji dari kepolisian.
Sementara itu, setelah resmi keluar dari penjara, Chuck Putranto berencana untuk berlibur.
Menahan rindu selama tiga bulan, membuat Chuck Putranto ingin menghabiskan waktu bersenang-senang bersama keluarga dengan berlibur.
Sebelumnya, Chuck Putranto mendapat sanksi PTDH akibat keterlibatannya dalam perintangan kasus atau obstruction of justice pembunuhan Nofriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J).
Baca juga: Anak Ferdy Sambo Ngeluh Urus Rumah, Nasib Ortu Brigadir J Pilu, Gaji Pas-pasan Nangis Ingat Almarhum
Kemudian, setelah itu Polri memutuskan untuk membatalkan sanksi pemberhentian tidak dengan hormay (PTDH) terhadap Chuck Putranto.
Pembatalan pemecatan tersebut adalah keputusan Majelis Komisi Kode Etik Polri (KKEP) atas upaya banding yang dilakukan Chuck Putranto.
Majelis KKEP menjatuhkan hukuman demosi selama satu tahun dan Chuck Putranto akan tetap menjadi anggota Polri.
"Hasil putusan majelis banding yang bersangkutan tidak di-PTDH." kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dimintai konfirmasi, Kamis (29/6/2023).
Baca juga: Maaf Harus Sendiri Ferdy Sambo Kirim Bunga & Tulis Pesan Haru di Ultah Trisha: Papa Sayang Kakak
"Sanksinya demosi 1 tahun. Iya dengan putusan banding tersebut yang bersangkutan masih menjadi anggota Polri," tegasnya lagi.
Chuck Putranto diketahui juga sudah resmi bebas dari penjara setelah menjalani hukuman tiga bulan penjara.
Ia resmi bebas per Juni 2023 dari Lemabaga Pemasyarakatan (Lapas) Salemba, Jakarta Pusat.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh Pengacara Chuck Putranto, yakni Jhonny Manurung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/anak-buah-ferdy-sambo-chuck-putranto-kini-resmi-bebas-setelah-dipenjara-3-bulan.jpg)