Breaking News:

Berita Viral

Pria Lari Tengah Malam Bawa Kulkas di Punggung, Dicegat Polisi Dikira Maling, Endingnya Minta Maaf

Seorang pria mencurigakan melalukan kegiatan pada tengah malam yang membuat polisi beraksi. Karena punggung pria tersebut terikat sebuah kulkas.

Editor: Sinta Manila
Daniel Fairbrother
Daniel Fairbrother mengatakan dia sedang berlatih lari dengan kulkas yang diikatkan di punggungnya di Stevenage, Hertfordshire, saat dihentikan oleh petugas. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Seorang pria mencurigakan melalukan kegiatan pada tengah malam yang membuat polisi beraksi.

Karena punggung pria tersebut terikat sebuah lemari pendingin atau kulkas lengkap beserta kardusnya.

Kuat dugaan bahwa pria tersebut adalah seorang yang sedang melakukan tindak kejahat maling kulkas.

Lalu apakah benar dugaan tersebut?

Baca juga: Pengantin Pria Pucat Dipermalukan, Para Mantan Balas Dendam di Acara Nikah, Istri Syok Lari Pulang!

Polisi di Inggris menghentikan seorang pelari yang membawa kulkas diikatkan di punggungnya.

Polisi menemukan bahwa dia tidak melarikan diri dari kejahatan, namun hanya berlatih untuk lari maraton.

Daniel Fairbrother mengatakan dia sedang berlatih lari dengan kulkas yang diikatkan di punggungnya di Stevenage, Hertfordshire, saat dihentikan oleh petugas.

Baca juga: Sukur Warga Probolinggo Lari Terbirit-birit saat Ketahuan Curi Kutang Emak-emak: Rencana Jual di FB

"Mereka menyalakan lampu biru, menahan lalu lintas dan menghentikan saya untuk mencari tahu apa yang sedang terjadi.

Maklum, mereka belum pernah melihat yang seperti ini sebelumnya," kata Fairbrother kepada BBC, dilansir dari UPI.

Daniel Fairbrother mengatakan dia sedang berlatih lari dengan kulkas yang diikatkan di punggungnya di Stevenage, Hertfordshire, saat dihentikan oleh petugas.
Daniel Fairbrother mengatakan dia sedang berlatih lari dengan kulkas yang diikatkan di punggungnya di Stevenage, Hertfordshire, saat dihentikan oleh petugas. (Daniel Fairbrother)

Fairbrother menjelaskan bahwa kulkas tersebut, yang ia beri nama Tallulah sebagai penghormatan untuk sebuah adegan dalam film Cool Runnings, membantunya berlatih untuk mengikuti London Marathon.

Di sana ia akan mencoba memecahkan Guinness World Record untuk maraton tercepat dengan membawa peralatan rumah tangga.

Rekor saat ini, yang dipegang oleh sesama warga Inggris Sam Hammond pada Februari 2023, berada di angka 2 jam, 4 menit, dan 13 detik.

Baca juga: CURI 2 Kambing di Lembang, Pelaku Lari Terperosok di Kebun, Tewas Tubuh Penuh Luka, Temannya Panik!

Fairbrother mengatakan bahwa dihentikan oleh polisi adalah hal yang memalukan, namun ia mengerti mengapa tindakannya menarik perhatian.

Manfaat Lari Maraton, Cegah Penuaan Jantung hingga Bikin Panjang Umur
Manfaat Lari Maraton, Cegah Penuaan Jantung hingga Bikin Panjang Umur (Kompas.com)

"Saya berharap polisi melakukan tugasnya dan memeriksa seseorang yang membawa kulkas.

Jika saya diberhentikan 10 kali lagi, saya tidak akan merasa terganggu," kata Fairbrother.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Tags:
maratonlaripolisi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved