Ramadhan 2024
Jadwal Buka Puasa & Imsak Kota Bogor Ramadhan 2024/1445 H, Link Download PDF, Doa Terlepas Kesulitan
Ini jadwal buka puasa dan makan sahur di Kota Bogor 1 bulan penuh selama Bulan Ramadhan 2024 / 1445 H.
Penulis: Eri Ariyanto
Editor: Eri Ariyanto
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Ini jadwal buka puasa dan makan sahur di Kota Bogor, Jawa Barat, 1 bulan penuh selama Bulan Ramadhan 2024 / 1445 H, lengkap dengan link download PDF dan bacaan doa agar terlepas dari kesulitan.
Jangan sampai telat makan sahur dan disunahkan menyegerakan buka puasa. Karena itu, simpan baik-baik Jadwal buka puasa dan sahur di Kota Bogor 1 bulan penuh selama bulan Ramadhan 2024 / 1445 H.
Jika berkeinginan mencetak menjadi brosur untuk disebarkan di masjid-masjid, tersedia link download Jadwal Imsakiyah Kota Bogor 1 bulan penuh Ramadhan 2024.
Baca juga: Jadwal Buka Puasa & Imsak Kabupaten Serang Ramadhan 2024/1445 H, Link Download PDF dan Doa Itikaf
Jadwal buka puasa dan sahur Kota Bogor selama sebulan penuh Ramadhan 2024 / 1445 H.
Bagi yang mau mencetak Jadwal Imsakiyah Kota Bogor, silakan download atau unduh, silakan klik tautan ini >> LINK DOWNLOAD
Bacaan Doa Agar Terlepas dari Kesulitan
Tata Cara Berdoa
Berikut ini tata cara untuk berdoa, dikutip dari Buku Kumpulan Doa Sehari-hari yang diterbitkan Subdit Publikas Dakwah dan HBI Direktorat Penerangan Agama Islam Direktorat Jenderal BIMAS Islam Kementerian Agama RI Tahun 2013:
1. Menghadap Kiblat
Hal ini berdasarkan sebuah hadis, "Rasulullah datang ketempat wuquf diArafah dan ia menghadap kiblat lalu terus menerus berdo'a sehingga tenggelam matahari".
2. Membaca Hamdalah atau Pujian, Istighfar dan Shalawat
Salah seorang Sahabat Nabi berkata:
"Ketika Nabi Muhammad saw duduk dimesjid, tiba-tiba datang seorang laki-laki masuk, lalu ia shalat. Setelah selesai ia membaca doa,'Allahummaghfirlii warhamnii'. Maka waktu itu Rasulullah pun berkata, wahai kawan, engkau terburu-buru. Jika Engkau shalat, duduklah dahulu kemudian bacalah pujipujian kepada Allah. Karena dia yang memiliki pujian itu, lalu Engkau baca shalawat kepadaku kemudian baru berdo'a .Kemudian datang seorang yang lain setelah shalat ia memuji Allah dan membaca shalawat untuk Nabi Muhammad saw. dan setelah itu Nabi bersabda, Berdo'alah akan dipenuhi."
3. Dengan suara lembut dan rasa takut
Firman Allah SWT yang berbunyi, "Berserulah (Berdo'a) kepada Tuhanmu dengan merendahkan diri dan suara yang lembut. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orangorang yang melampaui batas. Dan janganlah engkau berbuat kerusakan dibumi sesudah (Allah SWT ) memperbaikinya, dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (tidak diterima) dan harap (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik." (Q.S. Al A'raf : 55-56)
4. Yakin akan dipenuhi
Didalam berdoa kita harus yakin dan berprasangka baik kepada Allah, seperti hadis berikut ini : "Sesungguhnya Allah 'Azza wa Jalla berfirman : Aku akan mengikuti prasangka hamba-Ku kepada-Ku. Dan Aku selalu menyertainya apa bila ia berdoa kepadaKu".
Waktu yang paling baik untuk berdoa:
1. Antara azan dan Iqamat;
2. Menjelang waktu salat dan sesudahnya;
3. Waktu sepertiga malam yang terakhir;
4. Sepanjang hari Jumat;
5. Antara Zuhur dan Asar, serta Asar dan Magrib;
6. Ketika khatam membaca Al-Qur'an;
7. Ketika turun hujan;
8. Ketika melakukan tawaf;
9. Ketika menghadapi musuh di medan perang;
10. Dalam berdo’a sebaiknya di ulang 3 kali.
Tempat-tempat yang baik untuk berdoa:
1. Di depan dan di dalam Kabah;
2. Di masjid Rasulullah shalallahu 'alaihi wassalam;
3. Di belakang makam Nabi Ibrahim as;
4. Di atas bukit Safa dan Marwah;
5. Di Arafah, Muzalifah, Mina, dan di sisi jamarat yang tiga;
6. Di tempat-tempat yang mulia lainnya, seperti masjid atau musala.
(TribunNewsmaker.com/Eri Ariyanto)
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Bacaan Doa Akhir Ramadhan 2024 Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Lafalkan Sesuai Sunnah Rasulullah |
|
|---|
| Live Streaming Sidang Isbat Penentuan Idul Fitri 2024 atau 1 Syawal 1445 H, Tonton Langsung Sore Ini |
|
|---|
| Hasil Sidang Isbat Penentuan Hari Raya Idul Fitri 2024, Simak Jadwal, Pukul Berapa & Tahapannya |
|
|---|
| Bacaan Lengkap Takbiran Hari Raya Idul Fitri 2024, Dilengkapi dengan Tulisan Latin Agar Mudah Dibaca |
|
|---|
| Arti Kata Minal Aidin Wal Faizin yang Sering Diucapkan Saat Idul Fitri, Lafalkan dengan Benar |
|
|---|