Breaking News:

Selebrita

Terseret Kasus Hukum Ko Apex, Dinar Candy Tegaskan Beli Kapal dari Hasil Kerja Keras: Hatiku Hancur

Disjoki (DJ) Dinar Candy curhat pilu setelah dirinya ikut terseret kasus hukum kekasihnya, pengusaha Ko Apex.

Kolase Tribunnewsmaker.com/ YouTube
Dinar Candy tegaskan beli kapal dari hasil kerja keras. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Disjoki (DJ) Dinar Candy curhat pilu setelah dirinya ikut terseret kasus hukum kekasihnya, pengusaha Ko Apex.

Ia menegaskan dirinya membeli kapal tongkang dari uang hasil kerja kerasnya.

Dinar kini tak terima dikaitkan dengan kasus hukum pengusaha Ko Apex.

Kekasih Dinar Candy, Affandi Susilo alias Ko Apex, telah dilaporkan ke Polda Jambi atas dugaan penipuan dokumen dan penggelapan dalam jabatan.

Buntut dari kasus tersebut, Ai Dinar Miswari alias Dinar Candy pun ikut dikait-kaitkan dengan kasus sang pengusaha.

Terlebih Dinar Candy sempat mengaku menjalani bisnis kapal tongkang bersama kekasihnya.

Dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Minggu, (4/8/2024), Dinar Candy menegaskan dirinya membeli kapal tongkang untuk bisnis bersama Ko Apex itu murni dari hasil kerja kerasnya di dunia entertain selama ini.

"Aku di sini punya bukti, kalau memang aku membeli kapan dan berinvestasi dari hasil nge-DJ," kata Dinar sembari menunjukan sebuah bukti.

Baca juga: Potret Aksi Panggung Hot Dinar Candy saat Jadi DJ, Bikin Senang Sugar Daddy hingga Koh Apex Cemburu

Dinar Candy (kiri) menegaskan ia membeli kapal dari h
Dinar Candy (kiri) menegaskan ia membeli kapal dari hasil kerja keras, akui tak terima dikaitkan dengan kasus Ko Apex (kanan).

"Sakitnya itu dari hasil nge-DJ, kalau bukan dari hasil nge-DJ, misalkan dikasih sama cowok mah nggak apa-apa," imbuhnya sambil menangis.

Diakui DJ 31 tahun itu, kasus hukum Ko Apex yang kini dikait-kaitkan dengannya membuat hati Dinar seolah hancur.

"Padahal mah hati aku lagi hancur," urainya.

"Uang hilang, nggak dapet apa-apa, dituduh lagi," serunya.

Bahkan kini, Dinar Candy tak mengetahui secara pasti di mana keberadan kapal miliknya itu.

"Kapalnya sekarang aku nggak tahu di mana," ungkapnya.

Baca juga: Kantongi Restu Ortu, Dinar Candy akan Menikah dengan Ko Apex di Klub, Biar Beda dari yang Lain

Dinar Candy tunjukan bukti, tak terima dikaitkan dengan kasus Ko Apex.
Dinar Candy tunjukan bukti, tak terima dikaitkan dengan kasus Ko Apex.

Mobil Mewah Dinar Dikaitkan dengan Kasus Hukum Ko Apex

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Ko ApexDinar Candykapal
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved