Berita Viral
5 Cara Mudah Cek NIK Online 2025 dengan HP, Nomor Induk Kependudukan Jangan Sampai Tidak Aktif!
Berikut ini 5 cara mudah mengecek NIK Online 2025 dengan HP, Nomor Induk Kependudukan jangan sampai tidak aktif!
Penulis: Talitha Desena Darenti
Editor: Talitha Desena
Berikut ini 5 cara mudah mengecek NIK Online 2025 dengan HP, Nomor Induk Kependudukan jangan sampai tidak aktif!
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Berikut ini 5 cara untuk mengecek NIK Online 2025 melalui handphone apabila lupa.
Nomor Induk Kependudukan alias NIK bisa dicek nomornya secara online.
Cek NIK online memang diperlukan apabila masyarakat kehilangan atau lupa membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK) ketika mengurus BPJS Kesehatan maupun bantuan sosial (bansos).
Dengan melakukan pengecekkan secara online, maka tidak perlu lagi untuk mendatangi kantor Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).
Nah, berikut ini 5 cara untuk mengecek NIK Online 2025 yang dilansir dari unggahan akun Instagram resmi Direktorat Jenderal (Ditjen) Dukcapil @dukcapilkemendagri!
Baca juga: Cara Mudah Cek Nomor Induk Kependudukan NIK KTP Penerima Bansos PKH 2025 Secara Online, Ini Linknya
Cara cek NIK online 2025
1. Lapor ke //kemendagri.lapor.go.id/
- Kunjungi laman //kemendagri.lapor.go.id/
- Klik menu “Sampaikan Laporan Anda”
- Klik “Permintaan Informasi”
- Tulis pengajuan informasi pada kolom “Permintaan Informasi”
- Tulis nama kota dan domisili asal
- Pilih kategori laporan atau permintaan informasi
- Klik “Kependudukan”
- Klik “Lapor”.
2. WhatsApp atau SMS ke nomor 08118005373
- Simpan nomor 08118005373
- Buka permintaan pesan atau chat
- Kirimkan pesan dengan format nama lengkap, kelurahan, kecamatan, kabupaten dan kota asal saat membuat e-KTP
- Kirim pesan
Baca juga: Bansos BPNT 2025 Kapan Cair? Begini Cara Cek Nomor Induk Kependudukan KTP Penerima
3. Call center Halo Dukcapil
- Telepon Halo Dukcapil di nomor 1500537
- Sampaikan langsung permintaan cek NIK online.
4. Email melalui callcenter@dukcapil.kemendagri.co.id
- Kirimkan pesan ke email resmi Dukcapil di callcenter@dukcapil.kemendagri.co.id
- Ketikkan pesan dengan format nama lengkap, nomor kartu keluarga, nomor telepon, dan permintaan cek NIK online
- Kirim email
- Tunggu balasan dari Dukcapil dalam 24 jam
Baca juga: Ciri-Ciri Nomor Induk Kependudukan Penerima Bansos 2025, Segera Akses Cekbansos.kemensos.go.id
5. Media Sosial
- Kirim direct message (DM) ke akun X dan Facebook resmi milik Dukcapil
- Kirimkan permintaan cek NIK online dengan format nama lengkap, nomor kartu keluarga, nomor telepon, dan permintaan cek NIK online
- Akun resmi X dan Facebook milik Dukcapil:
- X: twitter.com/ccdukcapil atau https://x.com/ccdukcapil
- Facebook: facebook.com/cc.dukcapil.
10 Bantuan Sosial yang Cair Januari 2025
1.Santunan Anak Yatim Piatu
Bantuan ini ditujukan khusus untuk anak yatim piatu.
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Tampang Bengis Nanang Gimbal, Pembunuh Aktor Mak Lampir Sandy Permana, Dituntut 15 Tahun Penjara |
|
|---|
| Kondisi Onadio Leonardo & Beby Prisillia Setelah Ditangkap Atas Kasus Narkoba, di Rumah Sedang Apa? |
|
|---|
| Alasan Kuat di Balik Ketertarikan PAN Ajak Menkeu Purbaya Jadi Kader, Popularitas Melejit Lewati KDM |
|
|---|
| 4 Fakta Randika Anak Rantau Tewas Kelaparan di Cilacap, Dulu Minta Ditangkap Polisi, Ibu Nikah Lagi |
|
|---|
| Jawaban Halus Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Tolak Ketertarikan PAN: Saya Gak Tertarik Politik Mas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/5-cara-mudah-mengecek-NIK-Online-2025-dengan-HP.jpg)