4 Fakta Penangkapan Radja Nainggolan, Pemain Belgia Berdarah Indonesia yang Dibekuk Karena Narkoba
Inilah fakta-fakta Radja Nainggolan yang ditangkap pada Senin, 27 Januari 2025 atas dugaan penyelundupan kokain.
Editor: Delta Lidina
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Inilah fakta-fakta dari penangkapan Radja Nainggolan, pemain asal Belgia yang pernah main di Indonesia.
Radja Nainggolan ternyata masih memiliki darah Indonesia.
Radja Nainggolan juga merupakan mantan pemain Timnas Belgia dan klub Bhayangkara FC.
Pemain 36 tahun itu ditangkap pada Senin, 27 Januari 2025 atas dugaan penyelundupan kokain.
Padahal, sebelum penangkapan, Radja Nainggolan baru saja melakuka debut bersama klub divisi dua Belgia, Lokeren-Temse.
Dikutip dari Kompas.com, inilah sederet fakta-fakta penangkapannya:
1. Investigasi dan Penangkapan
Penangkapan Nainggolan merupakan bagian dari penyelidikan besar terkait jaringan perdagangan narkoba internasional, khususnya impor kokain dari Amerika Selatan ke Eropa melalui pelabuhan Antwerp.
Kantor Kejaksaan Brussels mengonfirmasi bahwa Nainggolan ditahan untuk penyelidikan lebih lanjut.
“Kami dapat memastikan bahwa pesepakbola RN (Radja Nainggolan) telah dirampas kebebasannya dalam konteks kasus tersebut.
Mengingat interogasi saat ini sedang berlangsung, dan sesuai dengan prinsip praduga tak bersalah, tidak ada komentar lebih lanjut yang akan diberikan pada tahap ini,” demikian pernyataan resmi Kantor Kejaksaan Brussels.
2. Respons kuasa hukum
Pengacara Nainggolan, Omar Souidi, sempat memberikan komentar terkait kasus ini.
Menurutnya, kliennya adalah seorang pesepakbola dan bukan kriminal.
“Klien saya baru saja diinterogasi, butuh waktu yang cukup lama seperti yang Anda lihat,” kata Omar Souidi, pengacara Radja Nainggolan, dilansir dari media lokal Anwerp, Gazet van Antwerpen.
Sumber: Kompas.com
| IOC Blacklist Indonesia karena Tolak Atlet Israel, Langsung Diulti Menpora Erick Thohir |
|
|---|
| Profil Nermin Haljeta, Striker Slovenia yang Mendadak Jadi Bintang Utama Kemenangan PSIM Yogyakarta |
|
|---|
| Alex Pastoor Mencla-mencle, Dulu Optimis Timnas Indonesia Bisa Lolos Pildun, Kini Berubah: Tak Logis |
|
|---|
| Kesaksian Alex Pastoor Setelah Dipecat, Ungkap Kondisi Sebenarnya di Internal Timnas Indonesia |
|
|---|
| Sosok Muhammad Shohibul Fikri, Pebulutangkis Kebanggan Indonesia Keok dari Wakil Jepang di Final |
|
|---|