Profil Kepala Daerah
Sosok dan Harta Bobby Nasution Gubernur Sumut yang dilantik Prabowo, Punya Mobil Harga Rp 15 Juta
Sosok dan harta Bobby Nasution gubernur Sumatera Utara yang dilantik Prabowo, punya mobil harga Rp 15 juta.
Editor: Candra Isriadhi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Sosok dan harta Bobby Nasution gubernur Sumatera Utara yang dilantik Prabowo, punya mobil harga Rp 15 juta.
Pelantikan kepala daerah secara serentak telah dilakukan pada Kamis (20/2/2025) oleh Presiden Prabowo Subianto.
Pelantikan kepala daerah dari berbagai wilayah tersebut dilakukan di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Satu kepala daerah yang dilantik oleh Prabowo adalah gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution.
Sosok Bobby Nasution ditetapkan menjadi pemenang Pilkada 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Utara.
Menurut hasil rekapitulasi suara Pilkada Sumatera Utara 2024, Bobby Nasution menjadi gubernur Sumatera Utara terpilih bersama wakilnya Surya.
Paslon nomor urut 1 tersebut mendapatkan perolehan paling tinggi dengan 3.645.611 suara sah atau 64,46 persen.
Baca juga: Sosok dan Harta Andi Sumangerukka Gubernur Sultra yang Dilantik Prabowo, Koleksi Properti 33 Unit
Profil Bobby Nasution
Sebelum meniti karier politik, Bobby banyak berkecimpung di dunia pengusaha.
Tercatat lelaki kelahiran 1991 ini aktif sebagai Wakil Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dari 2019 hingga sekarang.
Kemudian barulah pada Maret 2020, anak mantan Direktur Utama PT Perkebunan Nusantara (Persero) IV, Erwin Nasution ini memutuskan terjun ke dunia politik dengan bergabung ke PDIP.
Kala itu Bobby sudah tiga tahun menikahi Kahiyang Ayu, putri dari presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo.
Usai mendaftar di PDIP selanjutnya Bobby, bergerilya ke sejumlah partai untuk memperoleh dukungan koalisi maju di Pilkada Medan.
Uniknya, saat Pilkada Medan, PDIP justru memberi karpet merah mendukung Bobby, padahal petahana saat itu, diisi oleh kader mereka, Akhyar Nasution.
Kala itu Akhyar pun dipecat PDIP, karena tetap ngotot ikut kontestasi politik 5 tahunan.
Sumber: Kompas.com
| Jejak Karier Dominggus Mandacan Gubernur Papua Barat Periode 2025-2030, Bupati Manokwari 2 Periode |
|
|---|
| Jejak Karier Gubernur Sulawesi Utara Yulius Selvanus, Pensiunan Perwira Tinggi TNI AD |
|
|---|
| Jejak Karir Hasto Wardoyo Wali Kota Yogyakarta, Lulusan Kedokteran yang Jadi Kepala BKKBN RI |
|
|---|
| Jejak Karir Herman Deru Gubernur Sumatera Selatan, Pekerjaan Awal Jadi Seorang Pengusaha |
|
|---|
| Sepak Terjang Bupati Siak, Riau Afni Z, Jurnalis yang Bergelar Doktor Sebelum Usia 35 Tahun |
|
|---|