Breaking News:

Tempat Wisata

Curug Mini Tapi Asri Banget, Ada Spot Main & Camping Juga! 23 Menit dari Alun-Alun Sumedang Jabar

Curug mini di Sumedang Jabar yang asri dan sejuk, terdapat spot main dan juga camping, waktu tempuh hanya 23 menit dari alun-alun Kota Sumedang

Instagram.com/kitzluce
CURUG CIPUTRAWANGI - Curug mini di Sumedang Jabar yang asri dan sejuk, terdapat spot main dan juga camping, waktu tempuh hanya 23 menit dari alun-alun Kota Sumedang 

Curug mini di Sumedang Jabar yang asri dan sejuk, terdapat spot main dan juga camping, waktu tempuh hanya 23 menit dari alun-alun Kota Sumedang

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Terletak di Dusun Ciloa, Desa Narimbang, Kecamatan Conggeang, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Curug Ciputrawangi menawarkan pengalaman wisata alam yang asri, sejuk, dan menyenangkan untuk seluruh anggota keluarga.

Dikelilingi keindahan alam yang masih alami serta dilengkapi berbagai wahana permainan anak, tempat ini menjadi destinasi ideal untuk menghabiskan waktu liburan bersama keluarga maupun teman.

Daya Tarik Curug Ciputrawangi
Curug Ciputrawangi berada di kawasan kaki Gunung Tampomas, tepatnya di area puncak kawasan wisata yang membentang seluas sekitar 8 hektare.

Air terjun yang menjadi ikon utama curug ini memiliki ketinggian sekitar 7 meter, dengan aliran air yang jernih dan menyegarkan, berasal langsung dari mata air pegunungan.

Tak hanya menawarkan keindahan pemandangan, lokasi ini juga sering menjadi persinggahan para pendaki yang hendak menaklukkan puncak Gunung Tampomas.

Selain itu, tidak sedikit pengunjung yang datang khusus untuk menikmati pengalaman berkemah di alam terbuka.

Area perkemahan di Curug Ciputrawangi mampu menampung sekitar 20 hingga 25 tenda.

Fasilitasnya pun cukup memadai, dengan adanya lapangan untuk api unggun serta pendopo sederhana berukuran kurang lebih 4 x 5 meter yang bisa digunakan untuk berkumpul atau beristirahat.

Curug Ciputrawangi
Curug Ciputrawangi (Instagram.com/embriopiknik)

Fasilitas dan Suasana Unik
Curug Ciputrawangi terus mengalami pembenahan setiap tahunnya demi meningkatkan kenyamanan pengunjung.

Salah satu fasilitas yang menarik perhatian adalah area bermain air yang dirancang menyerupai kebun kurcaci.

Di dalamnya, terdapat elemen-elemen dekoratif seperti kincir air tiruan yang menambah kesan unik dan memikat, mirip dengan suasana pedesaan di Belanda.

Kawasan wisata ini berada di atas lahan milik Perhutani, yang pengelolaannya dilakukan melalui kerja sama dengan Karang Taruna Desa Narimbang.

Kolaborasi ini turut mendukung pengembangan wisata berbasis masyarakat lokal.

Tiket Masuk dan Jam Operasional
Bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan Curug Ciputrawangi, cukup membayar tiket masuk yang sangat terjangkau, yakni Rp 5.000 per orang.

Halaman 1/2
Tags:
SumedangJawa BaratCurug Ciputrawangi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved