Breaking News:

Sosok

Sosok & Profil Edy Mulyadi, Ayah Emil Audero Kiper Timnas, Tanggapi Soal Kebobolan 6 Gol dari Jepang

Inilah sosok dan profil Edy Mulyadi ayah Emil Audero kiper Timnas Indonesia. Ia turut menanggapi kekalahan Timnas Indonesia dari Jepang.

Editor: Febriana
TRIBUNLOMBOK.COM/SINTO | Dok. Edy Mulyadi
SOSOK EDY MULYADI - (kiri) Edy Mulyadi ayah Emil Audero tanggapi soal kekalahan Timnas Indonesia, Selasa (10/6/2025) (kanan) Foto kenangan Edy Mulyadi bersama Emil Audero dalam perayaan gelar Scudetto Inter Milan Serie A musim 2023/2024 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Minggu (20/5/2024). 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Timnas Indonesia dibantai Jepang dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Skuad Garuda kebobolan 6 gol tanpa balas dalam pertandingan yang digelar Selasa (10/6/2025) di Stadion Panasonic Suita, Osaka, Jepang.

Kekalahan Timnas Indonesia pun langsung ditanggapi Edy Mulyadi, ayah Emil Audero sang kiper.

Edy Mulyadi bersyukur dan tidak kecewa. Namun menurut Edy, secara keseluruhan Timnas harus meningkatkan level kualitasnya. 

"Karena sepanjang 90 menit saya tidak melihat ada sedikit pressure (menekan). Tapi mudah-mudahan ada hikmahnya setelah ini sehingga babak play-off nanti akan memberikan yang terbaik," jelas Edy. 

Soal penyelamatan Emil, Edy Mulyadi merasa bangga meskipun dirinya tahu bahwa Emil Audero akan sedikit kecewa. Edy yakin Emil Audero akan bangkit. 

Bagi Edy, hal yang perlu dievaluasi adalah jarak terlalu jauh antar pemain. Jika dibandingkan dengan level timnas Jepang, kata dia transisi pemain sangat cepat. 

"Mereka mampu melakukan transisi dengan begitu cepat, staminanya luar biasa. Mudah-mudahan Indonesia bisa mendekati level ini dalam waktu yang singkat," jelas Edy. 

Setelah pertandingan, Edy Mulyadi akan langsung menghubungi Emil Audero untuk memberikan semangat dan motivasi sebagai seorang ayah. 

Edy yakin Emil Audero telah bermain maksimal namun kenyataan di lapangan pemain lawan jauh lebih unggul. Menurut Edy, jarak tembak semuanya di titik penalti semua terjadinya gol Jepang. 

Lebih lanjut Edy menyampaikan, Timnas Indonesia perlu untuk mengambil sisi positif dari laga tersebut, jangan sampai melihat ke belakang. 

"Terus menatap ke depan. Memperbaiki, memperbaiki untuk memberikan yang terbaik. Emil sudah bermain maksimal, dia selalu ingin memberikan yang terbaik," demikian Edy Mulyadi.

Baca juga: Sakit Apa? Penampilan Baru Evan Dimas Mantan Pemain Timnas Buat Publik Kasihan, Dulu Gaji Miliaran

MOMEN KEBERSAMAAN - Foto kenangan Edy Mulyadi bersama Emil Audero dalam perayaan gelar Scudetto Inter Milan Serie A musim 2023/2024 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Minggu (20/5/2024). Edy merupakan sosok pekerja keras yang menekuni berbagai pekerjaan untuk menghidupi Emil Audero kecil dan ibunya.
MOMEN KEBERSAMAAN - Foto kenangan Edy Mulyadi bersama Emil Audero dalam perayaan gelar Scudetto Inter Milan Serie A musim 2023/2024 di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Italia, Minggu (20/5/2024). Edy merupakan sosok pekerja keras yang menekuni berbagai pekerjaan untuk menghidupi Emil Audero kecil dan ibunya. (Dok. Edy Mulyadi)

Sosok dan Profil Edy Mulyadi

Edy Mulyadi merupakan warga Lombok Tengah yang merupakan ayah kiper Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi.

Ia tinggal di Jalan Melur Prayitna Praya, Lombok Tengah.

Sumber: Tribun Lombok
Halaman 1/2
Tags:
Timnas IndonesiaEmil AuderoEdy Mulyadi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved