Breaking News:

VIRAL FOTO Ayah Berkaki Satu Gendong Putranya yang Tak Punya Kaki & Tangan, Terungkap Kisah Pilunya

Menyayat hari, inilah kisah pilu di balik foto ayah berkaki satu yang gendong putranya yang tak memiliki tangan dan kaki.

Penulis: Monalisa
Editor: Talitha Desena
Instagram @mehmetaslan.photoarts
Viral foto pilu ayah berkaki satu gendong anaknya yang tak punya kaki dan tangan 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Sebuah foto seorang ayah menggendong anaknya tengah viral dan menuai simpati warganet.

Bagaimana tidak, ayah dan anak tersebut ternyata sama-sama memiliki kekurangan dalam anggota tubuh mereka.

Namun meski begitu, senyum bahagia tetap menghiasi wajah ayah dan anak tersebut.

Mengutip Washington Post dari eva.vn, Sabtu (30/10/2021), foto ini baru saja diunggah oleh pihak Siena International Photo Award.

Foto tersebut merupakan hasil karya dari fotografer asal Turki, Mehmet Aslan.

Karya Mehmet Aslan tersebut ternyata berhasil mengalahkan ribuan foto kelas berat lainnya untuk memenangkan penghargaan ini.

Baca juga: VIRAL Artis Ketahuan Hidupnya Jorok, Pemilik Kontrakan Ngamuk Lihat Kondisi Rumah yang Ia Sewa

Baca juga: VIRAL Aksi Bully Terhadap Tahanan di Lapas, Diguyur Air Comberan, Kalapas Membantah, Keluarga Geram

Karya fotografer Mehmet Aslan juara di Siena International Photo Award
Karya fotografer Mehmet Aslan juara di Siena International Photo Award (Instagram @mehmetaslan.photoarts)

Dalam foto tersebut Mehmet Aslan berhasil mengabadikan momen seorang ayah yang mengangkat putranya ke udara dengan penuh kasih sayang.

Keduanya terlihat tersenyum bahagia seolah tak ada beban di dalam hati.

Namun siapa sangka, ada kisah memilukan di balik foto mengesankan tersebut.

Sosok ayah dalam foto tersebut adalah Munzir al-Nazzal.

Munzir al-Nazzal merupakan warga Suriah yang melarikan diri ke Turki.

Ia melarikan diri bersama istri dan anaknya setelah menjadi korban serangan bom di sebuah pasar di Suriah.

Baca juga: Curhat Pilu Anak TNI, Dikirimi Barang Aneh, Ayah Kecelakaan Lalu Meninggal: Tenang di Surga ya Ayah

Akibat dari serangan bom tersebut, kaki sebelah kanan Munzir terpaksa harus diamputasi.

Dalam keadaan hidup hanya dengan satu kaki, Munzir tetap berjuang memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Akan tetapi bukan kebutuhan sehari-hari yang menjadi beban berat bagi Munzir dan istri.

Halaman 1/3
Tags:
viralayahkakisatuanakTurki
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved