Selebrita
Pekerjaan Sabrina Alatas, Dituding Selingkuhan Hamish Daud hingga Dicerai Raisa, Punya Resto Mewah
Terungkap pekerjaan Sabrina Alatas, dituding sebagai selingkuhan Hamish Daud hingga dicerai Raisa, punya restoran mewah.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Tak hanya berteman dengan Nadine, Sabrina juga diketahui saling mengikuti dengan aktor Dimas Anggara, suami Nadine Chandrawinata.
Setelah ditelusuri lebih dalam, ternyata hubungan keluarga mereka memang saling beririsan.
Sabrina Alatas merupakan adik dari Xaviera Alatas, yang menikah dengan Dida Arlingga Danapati, kakak kandung dari Dimas Anggara.
Dengan demikian, Xaviera menjadi kakak ipar Nadine Chandrawinata.
Artinya, secara tidak langsung Sabrina dan Nadine memiliki hubungan keluarga karena ikatan pernikahan tersebut.
Fakta ini semakin membuat publik terkejut karena hubungan sosial di antara mereka ternyata begitu dekat.
Meski begitu, hingga kini baik Hamish, Raisa, maupun Sabrina belum memberikan pernyataan resmi terkait isu perselingkuhan ini.
Kabar perceraian Raisa dan Hamish Daud sendiri masih terus menjadi bahan perbincangan hangat di berbagai media.
Banyak yang menyayangkan jika hubungan pasangan yang dikenal penuh kasih sayang itu harus berakhir dengan isu perselingkuhan.
Publik pun berharap akan ada klarifikasi langsung dari pihak terkait untuk meluruskan kabar yang kini kian liar beredar di dunia maya.
Sementara itu, sejumlah penggemar Raisa menyatakan dukungan dan simpati kepada sang penyanyi melalui media sosial.
Mereka berharap Raisa tetap tegar menghadapi ujian hidup yang sedang menimpanya.
Di sisi lain, nama Sabrina Alatas kini terus menghiasi pemberitaan hiburan nasional sebagai sosok misterius yang berada di tengah badai perceraian selebritas papan atas Indonesia.
Sidang cerai Raisa dan Hamish Daud
Hari ini Raisa Andriana dan Hamish Daud dijadwalkan menghadiri sidang cerai perdana mereka.
Berdasarkan jadwal di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, sidang perdana mereka digelar hari ini, Senin (3/11/2025).