Selebrita
Postingan Terbaru Sabrina Alatas setelah Isu Selingkuh dengan Hamish Daud, Tak Peduli Dihujat?
Sabrina Alatas membuat postingan di Instagram Story pada Rabu (5/11/2025) setelah ramai dituding berselingkuh dengan Hamish Daud.
Penulis: Febriana Nur
Editor: Febriana
Pada akhirnya Sabrina lebih jatuh hati pada dunia kuliner.
Ia bahkan sempat bekerja di sebuah restoran setelah keluar dari SMA.
Pengalaman itulah yang membuatnya semakin cinta memasak.
Baca juga: Hamish Daud Diisukan Selingkuhi Raisa, Hotman Paris Sindir Kegantengannya, Cari No HP Sabrina Alatas
Sabrina akhirnya sekolah memasak ke Paris, Prancis selama 1,5 tahun.
Ia juga sempat bekerja di sana selama 2,5 tahun sebelum akhirnya pulang ke Indonesia untuk membuka restoran sendiri.
Prahara Rumah Tangga Hamish Daud dan Raisa
Raisa dan Hamish Daud resmi menikah pada 3 September 2017.
Keduanya melenggang ke pelaminan setelah satu tahun berpacaran.
Pada 12 Februari 2019, Raisa melahirkan anak perempuan dari Hamish Daud.
Anak tersebut diberi nama Zalina Raine Wyllie.
Raisa dan Hamish sangat menjaga privasi sang anak. Mereka bahkan belum mempublikasikan wajah Zalina ke publik hingga kini.
Hingga akhirnya isu keretakan rumah tangga Raisa dan Hamish menyeruak.
Publik sebenarnya sudah lama mencurigai hal tersebut.
Baca juga: Video Lawas Raisa Bak Kode Hamish Daud Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Singgung Masakan: Jatuh Hati
Hal itu ditandai dengan semakin jarangnya momen kebersamaan yang diunggah ke media sosial.
Hamish bahkan menghapus postingan wedding anniversary pada 3 September lalu.
Raisa kemudian menggugat cerai suaminya itu ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 22 Oktober 2025.
Hingga kini belum diketahui secara pasti penyebab rumah tangga Raisa dan Hamish goyah.
(TribunnewsMaker.com/Febriana)