Breaking News:

Selebrita

Gelagat Anak Daehoon yang Ogah-ogahan saat Mau Dipeluk Jule, Cuek Malah Langsung Pergi

Bukti jika anak-anak Daehoon memang tidak memiliki kedekatan emosional dan bonding dengan Jule, ibunya sendiri.

Editor: Delta Lidina
Instagram @daehoon_na | X @GoodRecom
RUMAH TANGGA JULE - Bukti jika anak-anak Daehoon memang tidak memiliki kedekatan emosional dan bonding dengan Jule, ibunya sendiri. 

Ringkasan Berita:
  • Beredar video lama yang menunjukkan interaksi antara Jule dan anak-anaknya yang terkesan ogah-ogahan saat mau dipeluk.
  • Anak-anak Jule malah lebih nempel ke orang lain yang bukan ibunya.
  • Na Daehoon kini telah melayangkan gugatan cerai terhadap Jule.

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Beredar video lama interaksi antara Julia Prastini atau Jule dengan anak-anaknya.

Kabar pemberitaan Julia Prastini dan Na Daehoon kini tengah ramai jadi omongan.

Rumah tangga yang dibangun sejak Juli 2021 itu kini terancam hancur.

Na Daehoon resmi mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Kamis (6/11/2025).

Rumah tangga keduanya awalnya disebut retak setelah viral sejumlah foto Jule dan seorang pria lain.

Bahkan dalam foto itu, Jule begitu terlihat mesra dengan pria yang bukan suaminya.

Diduga Jule melakukan perselingkuhan dari suaminya.

Bisa jadi, gugatan cerai yang diajukan oleh Daehoon adalah karena hal tersebut.

Selama 4 tahun menikah, Jule dan Daehon dikaruniai tiga anak yang masih berusia kecil, yakni Na Junho, Na Eunho, dan Na Jena

Dalam video lawas, Jule terlihat tak terlalu bonding dengan anak-anaknya.

Dalam video tersebut, Jule tampak ceria menemani anak-anaknya bermain dan berlari di sebuah area terbuka.

SOSOK VIRAL - Profil Safrie Ramadhan petinju yang diduga simpanan Julia Prastini alias Jule.
RUMAH TANGGA JULE - Profil Safrie Ramadhan petinju yang diduga simpanan Julia Prastini alias Jule. (YouTube / Safrie dan Instagram @bushcoo)

Suasana hangat itu mendadak terasa canggung ketika Jule membuka kedua tangannya, seolah mengajak anak-anaknya untuk berlari ke pelukannya. 

Namun bukannya menghampiri sang ibu, ketiga anak Daehoon justru berlari melewatinya dan memilih memeluk orang lain yang berada di dekat mereka.

Salah satu anak, Eunho, bahkan terlihat hanya berdiri sejenak di depan Jule, tanpa pelukan, lalu berbalik menuju sosok lain. 

Gelagat Sang Anak

Gelagat anak Daehoon ogah dipeluk sang ibu itu pun menuai sorotan.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Tags:
DaehoonJule
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved