Selebrita
Sosok Jihana Roqayah, Istri Habib Bahar Selain Fadlun dan Helwa Bachmid, Meninggal Karena Kecelakaan
Selain Helwa Bachmid, ini sosok istri Habib Bahar yang lain. Seorang di antaranya sudah meninggal tahun 2018
Penulis: Galuh Palupi Swastyastu
Editor: galuh palupi
Ringkasan Berita:
- Habib Bahar jadi sorotan karena pengakuan wanita bernama Helwa Bachmid yang mengaku sebagai istrinya
- Selain Helwa, Habib Bahar punya istri yang lain, ini sosoknya
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Habib Bahar tengah menjadi sorotan setelah viral pengakuan seorang wanita bernama Helwa Bachmid yang mengaku ditelantarkan setelah dinikahi.
Melalui Instagramnya bernama @helwabachmid_ pada Sabtu (15/11/2025), Helwa mengaku sudah satu tahun dinikahi oleh Habib Bahar.
Namun selama setahun pernikahan itu, ia justru merasakan nestapa.
Helwa mengaku tak pernah dinafkahi dan ditemani selama hamil dan melahirkan.
"Happy Anniversary sayang, ga nyangka ya kamu menutupi pernikahan kita udah satu tahun dan selama satu tahun ini hidup aku penuh kamu buat menderita.
Segala kekecewaan full kamu kasih ke aku, selama kita menikah aku tidak merasakan dibimbing secara agama bahkan selama satu tahun juga hidup ku bagaikan istri simpananmu yang kamu butuhkan di saat kamu hanya ingin hs sama aku tapi kamu tidak pernah datang untuk melihat keadaan ku gmn bahkan sekedar nanya keadaan ku aja kamu ga pernah.
Baca juga: Sosok Habib Bahar, Disebut Telantarkan Istri Siri Helwa Bachmid, Pendiri Majelis Pembela Rasulullah
Sakit aku menahan ini bukan hanya di kecewakan tentang janji pernikahan tapi juga aku memikirkan keadaan anak ku yang tidak punya sosok bapa bertanggung jawab untuknya.
Aku berani me posting ini bukan karna ingin menjelek”an mu tapi kejelekan mu sudah tidak bisa ku toleren lagi karna sesakit dan sesulit itu untuk aku berkomunikasi denganmu
By: istri cadangan yang kau telantarkan," tulis Helwa.
Pengakuan Helwa ini sontak jadi sorotan, membuat kehidupan Habib Bahar dikulik lagi.
Selain Helwa, Habib Bahar juga punya seorang istri bernama Fadlun Faisal Balghoits.
Fadlun Faisal Balghoits adalah istri pertama Habib Bahar yang dinikahi pada tahun 2009.
Pernikahan mereka hingga kini masih harmonis meski Habib Bahar melakukan poligami.
Sosok Fadlun bukanlah orang sembarangan karena ia seorang Syarifah atau wanita keturunan Nabi Muhammad SAW.
Sumber: Tribunnewsmaker.com
| Helwa Bachmid Ngaku Tak Dinafkahi, Fadlun Istri Pertama Habib Bahar Muncul Ungkap Jumlah Istri Suami |
|
|---|
| Sosok Fadlun Faisal Balghoits, Istri Pertama Habib Bahar, Bantah Suami Tak Nafkahi Helwa Bahcmid |
|
|---|
| Mahar Pernikahan Boiyen dan Rully, Totalnya Capai Puluhan Juta Rupiah, Nilai Sesuai Tanggal Akad |
|
|---|
| Azizah Salsha Bongkar Alasan Cerai dengan Pratama Arhan, Mengaku Ingin Hidup Damai: Tanpa Paksaan |
|
|---|
| Boiyen Ubah Tanggal Pernikahan Demi Vincent & Desta, Ditentukan Sahabat: Ntar Nggak Ada Tamunya Lu |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/newsmaker/foto/bank/originals/Keduanya-adalah-istri-Habib-Bahar-siapa-saja-istri-Habib-Bahar.jpg)