Fakta di Balik Video Viral Pemulung Beli Ponsel Buat Cucu Pakai Uang Receh Sekarung, Nabung 1 Tahun
Belakangan ini beredar video viral seorang pemulung membeli ponsel dengan uang recehan satu karung.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
Sedangkan istrinya bernama Lasinem (52) berjualan buah keliling.
Kepada Kompas.com, Yatmin mengatakan, uang receh yang digunakan untuk membeli ponsel tersebut merupakan tabungan dari cucunya.
• Potret Ruang Tamu Rumah Tingkat Abah Tono, Pemulung yang Ngaku Dipaksa Bohong Penghasilan Rp 1500
• Fakta Pemulung Curi Padi dari Sawah, Hidupi 5 Anggota Keluarga, Akhirnya Dibebaskan & Diberi Bantuan
Diceritakan Yatmin, saat itu cucunya yang masih duduk di bangku SD menginginkan sebuah ponsel.
Karena tidak mempunyai cukup uang, ia meminta cucunya bernama Satria tersebut untuk menabung dari uang saku yang diberikan.
“Setiap hari dia (cucu) tabung Rp 1.000, Rp 2.000,
sampai Rp 3.000, sisa jajannya,” ungkap Yatmin.
Setelah hampir satu tahun menabung, uang receh yang terkumpul itu kemudian ia masukan ke dalam karung dengan jumlah sekitar Rp 600.000.
Uang tersebut kemudian ia bawa untuk membeli ponsel di sebuah konter yang terletak di Jalan Cendana, Samarinda.
“Awalnya saya berniat kalau kurang nanti saya tambah,” kata Yatmin.
Pemilik konter kaget

Setibanya di konter ponsel itu, Yatmin mengatakan akan membeli sebuah ponsel.
Saat melayani itu, awalnya pegawai konter terlihat biasa.
Namun, sontak terkejut saat mengetahui uang yang akan digunakan untuk membayarnya berupa recehan yang dimasukan Yatmin ke dalam karung beras.
• Wanita Pemulung Menangis Pilu Dapat Bantuan Beras Sekarung: Saya Nggak Makan dari Kemarin Pak
“Saya awalnya kaget,
pegawai saya panggil katanya ada kakek datang bawa uang recehan mau beli ponsel,” ungkap pemilik konter Rahman (26).