Breaking News:

Kunci Jawaban

KUNCI JAWABAN Tema 9 Kelas 6 SD Subtema 2 Hal 121 Sampai 131, Perbandingan Antara Bulan dan Bumi

Berikut ini adalah penjelasan kunci jawaban Tema 9 Kelas 6 SD/MI Subtema 2 pembelajaran 5 halaman 121 sampai 131

Editor: Talitha Desena
Buku tematik 9 kelas 6
Kunci jawaban Tema 9 Kelas 6 SD/MI 

Ayo Berdiskusi

Bulan merupakan salah satu benda langit yang dengan mudah dapat disaksikan dari Bumi tempat kita tinggal. Perhatikan gambar Bulan di bawah. Diskusikanlah bersama teman sebangkumu tentang apa saja yang kamu ingin ketahui tentang Bulan. Tuliskanlah pertanyaanmu pada sebuah kertas dan tempelkan di papan tulis.

bulan purnama

1.       Mengapa sinar bulan tidak terasa panas?

2.      Berapa jarak bumi ke bulan??

3.      Mengapa bentuk Bulan terlihat berbeda-beda?

4.      Mengapa bulan di sebut sebagai satelit Bumi?

5.       Mengapa bisa terjadi gerhana Bulan?

Pernahkah kamu menyadari bahwa pada saat tertentu kamu tidak dapat menyaksikan Bulan bersinar, padahal langit malam sedang cerah? Terkadang kamu perhatikan bahwa bentuk Bulan juga berganti-ganti. Apakah yang sebenarnya terjadi? Bacalah bacaan berikut ini dengan saksama.

Ayo Membaca

Bulan yang Setia kepada Bumi

Bulan adalah salah satu benda langit yang mungkin paling sering terlihat di Bumi, selain Matahari. Bulan adalah satelit Bumi karena Bulan berputar mengelilingi Bumi. Bulan melakukan rotasi terhadap Bumi. Selain itu Bulan juga berotasi pada porosnya sendiri selama kurang lebih 28 hari, hampir sama dengan waktu Bumi berotasi. Bulan adalah satu-satunya satelit Bumi. Bulan akan terus mengitari Bumi.

Jarak Bulan yang cukup dekat dengan Bumi membuatnya jaraterlihat besar bila dilihat dari Bumi. Bulan berjarak 384.000 kilometer dari Bumi. Suhu di permukaan Bulan adalah 100°C di siang hari dan negatif 170°C pada malam hari. Siang dan malam berlangsung selama kira-kira dua minggu.

gambar 1 pembelajaran 5

Dengan menggunakan teleskop, Bulan dapat diamati dengan cukup jelas dari Bumi. Permukaan Bulan dipenuhi dengan kawah-kawah hasil tabrakan Bulan dengan meteor-meteor. Jika dilihat dari Bumi, ada beberapa bagian Bulan yang tampak gelap, dan ada bagian yang terang. Bagian-bagian gelap itu merupakan dataran rendah, sedangkan bagian yang terang merupakan pegunungan. Meskipun terletak dekat dengan Bumi dan selalu mengitari Bumi, kenampakan Bulan sangat berbeda dengan Bumi. Bulan tidak memiliki air atau atmosfer. Manusia tidak bisa bernafas di Bulan. Pada beberapa bagian dekat kutub ditemukan kemungkinan adanya es di kawah-kawah yang ada. Dataran rendah yang luas di Bulan disebut dengan laut, meskipun tidak mengandung air seperti di Bumi.

Dataran rendah itu juga merupakan dampak tabrakan dengan meteorit yang terselimuti lava gunung berapi. Pada zaman dahulu Bulan juga memiliki gunung-gunung berapi. Gunung tertinggi di Bulan tingginya 8.200 meter. Bulan berlubang-lubang karena memiliki kawah dengan beragam ukuran. Kawah terbesar di Bulan memiliki luas 200 km.

Sumber : Antariksapedia, Aguilar David A, 2015

Halaman 2/4
Tags:
kunci jawabansoalsoal dan kunci jawabanTema 9 Kelas 6 SDsubtema 2 Pembelajaran 5Benda Angkasa Luarbulanbumi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved