Breaking News:

SEMPAT Sembuh dari Kanker Kondisi Ibunda Artis Kiki Farrel Memburuk, Hanya Bisa Makan Lewat Selang

Dulu dikenal periang kini ibu artis FTV Kiki Farrel tergeletak lemas akibat kanker.

Penulis: Candra Isriadhi
Editor: octaviamonalisa
Instagram @kikifarrel
Kiki Farel bersama sang ibunda, Mama Dahlia. 

"Sempat dinyatakan sembuh namun 2019 mama pun terdeteksi masih ada kanker di tubuhnya."

"Hingga saat ini tahun 2022 mama pun masih berjuang menghadapi penyakitnya," tulisnya.

Kondisi Mama Dahlia, Ibu Kiki Farrel di rumah sakit
Kondisi Mama Dahlia, Ibu Kiki Farrel di rumah sakit (Instagram Kiki Farrel)

Dalam unggahan itu, Kiki Farrel memperlihatkan foto sang ibunda ketika masih bugar di tahun 2016.

Di unggahan selanjutnya, ia memperlihatkan foto ibundanya yang terbaring lemah di rumah sakit dengan tubuh kurus kering.

Kiki Farrel menuturkan kalau kondisi Mama Dahlia semakin memburuk setiap harinya.

Bahkan terdapat tumor di saluran air seni.

"Saat ini kondisi mama sangat buruk sekali. Sampai ada tumor yang menutupi saluran air seni."

"Jadi saat ini mama sedang melakukan pembedahan agar air seni dapat keluar melewati jalur lain," tulis Kiki.

Imbasnya, Kiki Farrel menyebut sang ibunda kesulitan menyantap makanan.

Untuk bertahan hidup, Mama Dahlia cuma mengandalkan cairan dari infus.

"Karena penyakitnya itu mama pun ga bisa makan, selalu muntah lagi dan lagi sampai akhirnya gula darah hanya 40."

"Dan saat ini mama hanya bisa makan lewat infusan," tulisnya

Di akhir keterangan unggahannya, Kiki tak lupa menyematkan doa untuk ibunda tercinta.

(TribunnewsMaker.com/Candra/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kondisi Drop Akibat Kanker, Ibunda Kiki Farrel Harus Makan Dibantu Selang, Berat Badannya Kini 30 Kg.

Halaman 3/3
Tags:
Kiki FarrelMama Dahliakankeribu
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved