Breaking News:

TEGA! Wanita Teror Eks Pacar dengan Pura-pura Hamil, Comot Foto Kehamilan hingga Lahiran di Google

Inilah siasat licik wanita tega menipu mantan kekasihnya dengan berita kehamilan palsu, niat hingga nyomot scan kehamilan di Google.

Penulis: Dika Pradana
Editor: Dika Pradana
Sciencephoto/Thaiger
ILUSTRASI pria sedih dikabari mantan pacarnya hamil, ternyata penipuan 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Seorang wanita nekat meneror dan menipu mantan kekasih dengan mengaku telah hamil dan minta pertanggungjawaban.

Wanita yang berprofesi sebagai perawat tersebut mencomot 'mengambil tanpa izin' foto kehamilan hingga kelahiran di internet (Google).

Foto yang dicomotnya di internet tersebut lantas diakuinya sebagai kehamilannya.

Tampang wanita yang nekat menipu mantan kekasihnya dengan berita kehamilan, niat hingga nyomot scan kehamilan di Google
Tampang wanita yang nekat menipu mantan kekasihnya dengan berita kehamilan, niat hingga nyomot scan kehamilan di Google (Sciencephoto/Thaiger)

Foto tersebut lantas dikirim ke nomor mantan kekasihnya dan meminta pertanggungjawaban.

Berulang kali, wanita tersebut mengirimi foto yang dicomotnya di media sosial.

Hal itu tentu membuat mantan kekasihnya mempercayai kebohongan wanita tersebut.

Pria tersebut lantas bersedia menandatangani surat asuransi dan resusitasi kehamilan palsu dari wanita itu.

Baca juga: TERUNGKAP Misteri Kematian Mahasiswi di NTB, Kritis di RS, Overdosis Obat Nyeri: Hamil, Pacar Kabur!

Baca juga: BIADAB! Ayah Tiri di NTB Tega Setubuhi Anak Gadisnya hingga Hamil dan Melahirkan, Ibu Korban Syok

Meski demikian, selang beberapa waktu kemudian, kasus penipuan tersebut akhirnya terbongkar.

Dilansir TribunnewsMaker.com dari Thaiger dan ITV pada Rabu, (6/12/2023), pelaku penipuan tersebut bernama Alexandra Gregory asal Redditch, Inggris.

Sosok perawat rumah sakit anak-anak tersebut baru saja dijatuhi hukuman setelah kasus penipuannya terhadap mantan kekasihnya terbongkar.

Keluarga mantan kekasihnya pun tak terima dan akhirnya menutut hukuman berat terhadap wanita tersebut.

Orang tua korban mengaku kecewa atas kebohongan kehamilan hingga kelahiran bayi perempuan Alexandra Gregory.

Selama tiga bulan lebih Alexandra Gregory mengirimkan ratusan pesan online kepada korban.

ILUSTRASI pria sedih dikabari mantan pacarnya hamil, ternyata penipuan
ILUSTRASI pria sedih dikabari mantan pacarnya hamil, ternyata penipuan (Sciencephoto/Thaiger)

Berulang kali dirinya mengirimkan foto kehamilan, scan kehamilan palsu, hingga foto momen dirinya di rumah sakit.

Alexandra Gregory bahkan menamai bayi fiktif tersebut Aria.

Halaman 1/4
Tags:
berita viral hari iniwanitapacarhamilfotoGoogleinternetbayi
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved