Palestina vs Israel
Netanyahu Tak Terima Disamakan dengan Hitler Oleh Presiden Erdogan, Sebut Turki Genosida Suku Kurdi
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan menyamakan Netanyahu dan Hitler saat berpidato di upacara penghargaan di Ibu Kota Ankara.
Editor: Sinta Manila
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan menyamakan Netanyahu dan Hitler saat berpidato di upacara penghargaan di Ibu Kota Ankara.
Karena, Erdogan berpendapat tindakan Israel telah mengakibatkan kematian lebih dari 20.000 warga Gaza.
Mendengar hal ini, Netanyahu langsung menyinggung mengenai dugaan pelanggaran hak asasi manusia, khususnya dalam konflik dengan kelompok bersenjata Kurdi.
Baca juga: Tangisan Tentara Israel, Disuruh Rela Mati Lawan Hamas Tapi Tak Dibayar Sepeser Pun, Anak Kelaparan
Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu menanggapi pernyataan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan yang menyamakan dirinya dengan Adolf Hitler.
Di tengah meningkatnya ketegangan antara Turki dan Israel baru-baru ini, Erdogan menyamakan Netanyahu dan Hitler saat berpidato di upacara penghargaan di Ibu Kota Ankara.
Pada kesempatan itu pula, Erdogan mempertanyakan perbedaan Netanyahu dan Hitler.
Baca juga: Rencana PM Netanyahu yang Mendorong Warga Palestina Meninggalkan Gaza Secara Sukarela Dikecam Dunia
Dikutip dari Madhyamam, Erdogan mengkritik tindakan Israel di Gaza dan menegaskan bahwa tindakan Netanyahu tidak kalah dengan tindakan Hitler.
Dilansir Al Jazeera, pemimpin Turki tersebut menuduh Netanyahu menerima dukungan besar dari Barat, khususnya Amerika Serikat.
Erdogan berpendapat tindakan Israel mengakibatkan kematian lebih dari 20.000 warga Gaza.
"Tidak ada perbedaan antara apa yang dilakukan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu dalam serangan di Jalur Gaza dan apa yang dilakukan Adolf Hitler," ujarnya, pada Rabu (27/12/2023), dilansir A News.
Erdogan mengungkapkan kemarahannya atas Israel yang secara terbuka menelanjangi ratusan warga Palestina, termasuk anak-anak, dan menempatkan mereka di stadion sepak bola.
Dari rekaman video yang diambil di Gaza, menunjukkan sekelompok warga Palestina ditelanjangi hingga hanya mengenakan pakaian dalam di sebuah stadion.
Baca juga: Sosok Jenderal Top Iran, Sayyed Razi Mousavi, Terbunuh Rudal Israel Selepas Pulang Kerja di Kedutaan
"Kita menyaksikan kamp konsentrasi Israel di stadion, bukan?
Tindakan macam apa ini? Mereka berbicara aneh tentang Adolf Hitler, apa perbedaan antara kamu dan Hitler?
Sumber: Tribunnews.com
| Detik-detik Kejadian Pria Israel Meledak Terkena Ranjau Darat saat Menendang Bendera Palestina | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Terungkap Sumber Pasokan Senjata Hamas, Ternyata dari Iran dan Pasar Gelap: Diselundupkan | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Toko Roti di Gaza Buka Kembali, Warga Rela Antre Berjam-jam, Sebelumnya Sempat Konsumsi Pakan Ternak | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Heboh! Bom-bom Israel Ditemukan di Sekolah-sekolah Gaza, Beratnya Bikin Terkaget-kaget: Total 453 Kg | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|
| Ribuan warga Israel Unjuk Rasa, Tuntut Akhiri Perang Gaza, 'Orang Yahudi & Arab Tolak Bermusuhan' | 
				      										 
												      	 |  
				    
|---|