Breaking News:

Pilkada 2024

Khofifah Mencari Pendamping di Pilkada Jawa Timur 2024, Golkar Sodorkan Sederet Kader, PDIP Mendekat

Maju Pilkada 2024, Khofifah sedang mencari pendamping, Golkar punya banyak kader yang mumpuni.

Editor: Delta Lidina
Instagram @khofifah.ip
Khofifah Indar Parawansa mencari pendamping di Pilkada Jawa Timur 2024, Golkar punya banyak kader, PDIP mendekat. 

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Khofifah Indar Parawansa sudah memastikan dirinya akan maju kembali pada Pilkada 2024 di Jawa Timur.

Khofifah pada pemilihan gubernur ini diusung oleh Partai Golkar dan tiga partai politik lainnya.

Sementara itu, Khofifah belum menemukan pendampingnya.

DPD Partai Golkar Jatim ternyata telah menyiapkan pendamping untuk Khofifah.

Partai berlambang pohon beringin ini menegaskan memiliki sederet kader internal yang bisa disodorkan untuk menjadi calon wakil gubernur (cawagub).

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPD Partai Golkar Jatim, M. Sarmuji, untuk mengomentari banyaknya dorongan kepadanya untuk maju mendampingi Khofifah.

Meski memiliki banyak nama yang bisa ditawarkan sebagai cawagub, Golkar mengaku tetap menghormati keputusan Khofifah perihal sosok yang akan dipilihnya untuk menjadi pasangannya dalam gelaran Pilkada Jatim 2024 nanti.

"Tentu saya tidak akan menonjol diri, Golkar pasti akan membicarakan itu dengan baik kepada internal koalisi pengusung Khofifah," ujar Sarmuji, Senin (1/4/2024), dilansir Surya.co.id.

Baca juga: Pilkada Jawa Timur, PKS Dekati Khofifah Indar Parawansa Sang Petahana & Cak Imin yang Kalah Pilpres

Sarmuji mengatakan tak harus dirinya selaku sebagai Ketua DPD Partai Golkar Jatim untuk maju sebagai cawagub atau Jatim 2.

Menilik catatan Golkar Jatim, banyak kader yang mumpuni dan layak untuk dipertimbangkan sebagai kandidat Jatim 2.

Misalnya, ada Blegur Prijanggono yang merupakan Ketua Golkar di DPRD Jatim sekaligus Bendahara DPD Partai Golkar.

Kemudian, Wakil Ketua DPRD Jatim Mayjen TNI (Purn) Hari Istu Subagio.

Bukan hanya Blegur dan Istu, kandidat lain yang dinilai tak kalah mumpuni ialah Kodrat Sunyoto. Ia sebelumnya menjadi Ketua Fraksi Golkar DPRD Jatim.

Khofifah Indar Parawansa
Khofifah Indar Parawansa (Kompas.com/Garry Lotulung)

Selain tiga nama itu, Partai Golkar juga disebut memiliki kader mumpuni dari kalangan muda.

Misalnya Pranaya Yudha Mahardika anggota Komisi C DPRD Jatim sekaligus Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Jawa Timur.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Pilkada 2024KhofifahGolkarPDIP
Rekomendasi untuk Anda

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved