Pilkada 2024
Elektabilitas Calon Wali Kota Surabaya Pilkada 2024 versi ARCI, Eri Cahyadi Tak Tergeser di Puncak
Elektabilitas Eri Cahyadi masih yang tertinggi di bursa calon wali kota Surabaya pada Pilkada 2024.
Editor: Delta Lidina
Saat ini, Partai PDIP yang bisa mengusung calon sendiri tanpa bergantung partai lain masih akan menentukan kandidat calon kepada daerah di Kota Surabaya pada Mei.
Sementara pendaftaran calon kepada daerah 27-29 Agustus dan coblosan 27 November 2024.
"Tidak ada yang tahu rekomendasi PDIP selain Ketum sendiri. Dan selalu pengumuman calon kepada daerah PDIP itu selalu laste minute," kata pengamat politik Universitas Trunojoyo Madura (UTM) Surokim Abdussalam, Rabu (24/4/2024).
Namun diprediksi, tidak mudah melawan incumbent di Kota Surabaya.
Eri Cahyadi dan Armuji sukses membawa Kota Surabaya dalam pemenuhan hak-hak dasar warganya.
Mulai pendidikan, kesehatan gratis, hingga layanan publik yang memudahkan. Padahal Erji baru 3,5 tahun memimpin Surabaya.
Bahkan yang fenomenal adalah program pengentasan kemiskinan, upaya menyudahi stunting, hingga mengatasi pengangguran.
Ada program padat karya yang semuanya adalah intervensi Pemkot Surabaya.
Dengan realita ini, sulit memisahkan Erji pada Pilkada nanti.
"Bunder Ser nanti. Eri-Armuji tetap akan melanjutkan di periode Pilwali besok. Kami akan bekerja maksimal untuk melanjutkan program kesejahteraan warga yang belum tuntas.
Kami tuntaskan satu periode lagi," kata Armuji optimistis bisa satu paket lagi dengan Eri Cahyadi.
Memang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri adalah penentu keputusan partai termasuk penentuan calon wali kota Surabaya.
Namun Cak Ji meyakini bahwa dengan kerja-kerja riil untuk kesejahtetaan masyarakat adalah tugas pokok kader PDIP di birokrasi.
"Kami akan fokus kerja untuk memenuhi hak-hak masyarakat Surabaya. Kami bersama Mas Ery Cahyadi akan makin meningkatkan layanan dan kesejahteraan warga Surabaya," kata Cak Ji.
Saat ini baru Eri Cahyadi yang sudah terang-terangan kembali maju dalam Pilkada Surabaya.
| Sosok 2 Pasang Kakak-Adik Sama-Sama Jadi Kepala Daerah di Sulawesi Selatan, Karier Politiknya Moncer |
|
|---|
| Rekam Jejak Constant Karma, Cawagub Baru Pasangan Benhur Tomi Mano, Gantikan Yeremias Bisai |
|
|---|
| Bupati Termuda di Jawa Barat Ini Punya Harta Kekayaan Rp1,4 Miliar di Usia 28 Tahun, Dulu Kerja Apa? |
|
|---|
| Harta Kekayaan Fahmi Muhammad Hanif, Bupati Purbalingga yang Tawari Vokalis Sukatani Jadi Guru Lagi |
|
|---|
| Breaking News! Putusan MK Pilkada Barito Utara, 2 TPS Ini Wajib Pemungutan Suara Ulang |
|
|---|